Sukses


Tiga Kejadian Menarik dari Laga Tottenham Hotspur Vs Chelsea

Bola.com, London - Chelsea harus mengakui keunggulan Tottenham Hotspur setelah takluk dengan skor 0-2. Dua gol yang dicetak Dele Alli memupuskan harapan Chelsea untuk meraih kemenangan ke-14 secara beruntun. 

Chelsea masih memimpin klasemen sementara Premier League dengan koleksi 49 poin, unggul lima poin dari Liverpool yang berada di peringkat kedua. Namun tetap saja, kekalahan dalam laga derbi bisa menurunkan mental mereka dalam mengejar trofi Premier League.

Antonio Conte berulang kali mengatakan kalau rekor bukanlah hal yang penting untuknya. Bagi manajer asal Italia tersebut, konsistensi penampilan lebih penting dari hal yang lain. Karena dengan konsistensi, Chelsea bisa meraih hasil maksimal.

"Tottenham adalah tim yang hebat. Mereka merupakan satu di antara enam klub yang mengejar gelar juara pada musim ini.

"Prioritas saya saat ini adalah kembali mengincar kemenangan pada laga selanjutnya. Kalah atau menang, menu latihan saya tidak akan berubah. Kami tetap harus bekerja keras untuk meraih hasil terbaik," ungkap Conte pasca pertandingan.

Namun di tengah euforia hasil pertandingan Tottenham Hotspur dan Chelsea, ada beberapa fakta dan kejadian menarik yang menghiasi laga tersebut.

Berikut tiga kejadian menarik yang terjadi pada laga Tottenham Hotspur Vs Chelsea:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

1. Pertengkaran Pedro Rodriguez & Diego Costa

Diego Costa dikenal sebagai pemain yang mempunyai temperamen tinggi. Banyak pemain yang malas berurusan dengan Costa, tidak terkecuali rekan-rekan setimnya di Chelsea. Namun pemandangan menarik terjadi pada babak pertama laga Tottenham kontra Chelsea.

Pedro Rodriguez terlihat beradu argumen dengan Costa. Kejadian ini berlangsung sekitar lima menit dan Pedro sama sekali tidak takut menghadapi Costa. Perselisihan ini dikhawatirkan bisa mengganggu keharmonisan skuat Chelsea.

3 dari 4 halaman

2. Dele Alli Mulai Rajin Cetak Gol

Dele Alli melanjutkan performa yang ia tunjukkan sejak musim 2015-16. Pemain berusia 20 tahun tersebut mematahkan ambisi Chelsea untuk menciptakan rekor baru di Premier League.

Gol pertama Alli pada laga melawan Chelsea menjadi golnya yang ke-10 pada musim ini di semua kompetisi. Gol tersebut juga menjadi kali pertama bagi Alli mencetak empat gol dalam empat laga beruntun. Fakta menarik lainnya adalah gol tersebut menjadi gol sundulan pertama yang menghujam gawang Chelsea pada musim 2016-17.

4 dari 4 halaman

3. Kehadiran Gareth Southgate di White Hart Lane

Gareth Southgate resmi ditunjuk sebagai pelatih tim nasional Inggris pada akhir November 2016. Sebagai pelatih timnas, Southgate mempunyai akses tanpa batas untuk menonton pertandingan sepak bola di Inggris.

Southgate memakai privilese tersebut dengan menyaksikan laga Tottenham menghadapi Chelsea. Selain itu, sang pelatih tentu merasa puas setelah melihat performa yang ditunjukkan Dele Alli yang merupakan satu pemain favoritnya di timnas Inggris.

Sumber: Daily Mail

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer