Sukses


Arsene Wenger Kurang Memanfaatkan Potensi Lucas Perez

Bola.com, London - Mantan pemain Arsenal, Charlie Nicholas, menilai Arsene Wenger kurang memanfaatkan potensi striker Lucas Perez dalam mengarungi musim 2016-2017.

"Saya harus mengatakan Lucas Perez kurang mendapatkan kesempatan dari Arsene Wenger. Saya menyukai
pergerakannya, khususnya ketika tanpa kehadiran Theo Walcott di posisi winger," ujar Nicholas.

"Dia merupakan pemain yang seharusnya diberi atensi ketika menghadapi Bournemouth, ketimbang Olivier Giroud yang lebih
individualistis," lanjutnya.

Lucas Perez bergabung bersama Arsenal dari Deportivo La Coruna pada 27 Agustus 2016. Pemain berusia 28 tahun itu diikat kontrak hingga 30 Juni 2020.

Perez sempat mengalami masa sulit dengan terus menghuni bangku cadangan dan mengalami cedera pada awal musim ini. Meski begitu, secara perlahan striker berpostur 180 sentimeter itu menunjukkan peningkatan permainan yang memuaskan.

Hingga memasuki awal tahun 2017, Perez mencatat penampilan selama 768 menit dalam 15 kali penampilan di berbagai ajang. Lucas Perez sanggup mengemas tujuh gol serta lima assist.

Kendati telah menampilkan performa impresif, Arsene Wenger tak juga memberikan Lucas Perez kesempatan bermain secara reguler. Hal tersebut dinilai sebagai penghambat potensi sang pemain untuk berkembang dan tampil baik untuk ke depannya.

"Dia kurang dimanfaatkan dengan baik, kurang dihargai, serta seharusnya diberi banyak waktu untuk bermain. Saya suka
cara dia bermain dan senang dia bermain untuk klub (Arsenal)," tutur mantan penyerang Arsenal periode 1983 hingga 1988.

Sumber: Sportsmole

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer