Bola.com, London - West Ham United, melalui situs resminya, Minggu (29/1/2017), mengonfirmasi, telah mencapai kesepakatan dengan Marseille terkait biaya transfer Dimitri Payet sebesar 25 juta pounds (Rp 409 miliar).
Advertisement
Baca Juga
"West Ham United mengonfirmasi, klub hari ini menyepakati biaya 25 juta pounds untuk transfer Dimitri Payet ke Olympique de Marseille," demikian pernyataan resmi klub.
Menurut Sky Sports, Dimitri Payet saat ini sudah menuju Marseille untuk menjalani tes medis. Marseille ditengarai bakal mengumumkan perekrutan sang pemain secara resmi dalam beberapa hari ke depan.
Dimitri Payet bergabung dengan West Ham United dari Marseille pada 2015. Ia meneken kontrak hingga 30 Juni 2021. Namun, sejak musim panas 2016, Dimitri Payet dikabarkan kecewa terhadap suporter The Hammers yang menganggap sang pemain mengalami penurunan performa.
Sejak awal Desember 2016, Dimitri Payet diberitakan sudah menolak bermain bersama West Ham United. Hal tersebut membuat bintang asal Prancis tersebut sempat dicoret dari skuat utama dan hanya berlatih bersama skuat U-23 West Ham United.
Menurut pemberitaan media-media Inggris, saat bertemu dengan manajemen West Ham United, Dimitri Payet mengaku keluarga menjadi salah satu alasan utama dia ingin hengkang.
Tak berselang lama dari pertemuan itu, West Ham United mendapat proposal transfer sebesar 22,5 juta pounds (Rp 377,12 miliar) dari Marseille. Namun, lantaran proposal tersebut ditolak, Marseille menaikkan harga menjadi 25 juta pounds yang kemudian disepakati West Ham United.
Dimitri Payet telah mencetak 18 gol dan 25 assist dari total 66 pertandingan West Ham United di berbagai ajang. Saat berkarier bersama Marseille, Dimitri Payet 15 gol dan 29 assist dari 83 pertandingan pada rentang 2013 hingga 2015.
Sumber: West Ham United, Sky Sports