Sukses


Philippe Coutinho Kembali Dikaitkan dengan Barcelona

Bola.com, Barcelona - Pemilik Liverpool, John Henry, diberitakan Calciomercato, Senin (20/2/2017), tengah berada di Camp Nou yang merupakan markas Barcelona. Keberadaan Henry di Barcelona diyakini untuk mendiskusikan transfer Philippe Coutinho ke klub Catalan tersebut. 

Rumor mengenai Barcelona yang ingin menggaet Philippe Coutinho sudah mencuat sejak dibukanya bursa transfer musim panas 2016. Alhasil, Liverpool langsung mengambil tindakan dengan memperpanjang kontrak sang pemain hingga 30 Juni 2022.

Namun, hal itu tidak mengurungkan niat Barcelona untuk membawa Philippe Coutinho keluar dari Inggris. Klub asuhan Luis Enrique tersebut dinilai akan mengeluarkan dana besar untuk menggaet sang pemain.

Sementara itu, Liverpool tercatat beberapa kali sempat melego para pemainnya yang sudah menandatangani kontrak anyar. Sebut saja seperti Luis Suarez yang hijrah ke Barcelona per 11 Juli 2014, setelah sebelumnya mendapat kesepakatan baru di Anfield.

Gelagat dari Henry mengindikasikan kalau Philippe Coutinho akan memiliki nasib serupa. Anggapan itu diutarakan Jamie Carragher yang menilai Liverpool memilik tradisi buruk dalam masalah mempertahankan pemain pilar.

"Banyak dari pemain-pemain pada masa lalu yang telah menandatangani kontrak besar di Liverpool, memutuskan untuk hijrah dari Anfield," ujar Carragher seperti dikutip Calciomercato.

Philippe Coutinho datang ke Liverpool dari Inter Milan pada 30 Januari 2013. Selama lima musim di Inggris, pemain Brasil itu mampu menorehkan 34 gol dan 35 assist dari 168 penampilan di semua kompetisi.

Sumber: Calciomercato

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer