Bola.com, London - Gelandang Arsenal, Alex Oxlade-Chamberlain, kecewa berat dengan kekalahan timnya saat bertandang ke markas West Bromwich Albion di The Hawthorns pada pekan ke-29 Premier League musim 2016-2017, Sabtu (17/3/2017). Oxlade-Chamberlain langsung menyampaikan permohonan maaf kepada suporter The Gunners.
Advertisement
Baca Juga
Tiga gol bersarang ke gawang Arsenal, masing-masing dicetak oleh Dawson (12' & 75') dan Hal Robson-Kane (55'). Gol Alexis Sanchez (15) tidak mampu menghindarkan The Gunners dari kekalahan 1-3 di The Hawthorns.
"Kami sangat kecewa. Kami meminta maaf kepada para suporter. Itu (kekalahan dari West Bromwich Albion) tidak bisa diterima bagi Arsenal Football Club," seru Oxlade-Chamberlain.
"West Brom membuat kami sangat kesulitan dan begitu baik dalam bertahan. Kami tahu pemain-pemain yang berbahaya di tim lawan dan gagal menghentikan mereka," kata pemain berusia 23 tahun itu.
Kemenangan West Bromwich Albion memperpanjang periode buruk Arsenal. Laurent Koscielny dan kawan-kawan telah menelan empat kekalahan dalam lima pertandingan Premier League terakhir.
Arsenal terancam gagal meraih tiket Liga Champions setelah bercokol di posisi kelima klasemen sementara Premier League. Hasil tersebut juga mengancam masa depan Arsene Wenger di kursi manajer The Gunners.
Sumber: Metro