Sukses


Manajer Liverpool Dapat Imbauan dari Eriksson Terkait Lallana

Bola.com, Liverpool - Mantan pelatih tim nasional Inggris, Sven-Goran Eriksson, mengimbau kepada Jurgen Klopp untuk tidak menyalahkan timnas terkait cedera yang menimpa Adam Lallana. Menurut Eriksson, hal yang dialami pemain Liverpool itu lumrah terjadi di dunia sepak bola.

"Para pemain tentunya harus pergi bermain di tim nasional. Mereka selalu berisiko mengalami cedera ketika melakoni pertandingan di dunia sepak bola," kata Eriksson.

"Sebagai seorang manajer, Anda pasti kecewa ketika pemain andalan mengalami cedera dan tidak siap untuk pertandingan berikutnya. Akan tetapi, beginilah kehidupan sepak bola. Tidak peduli apakah Anda marah atau tidak terkait hal ini," tutur Eriksson.

Adam Lallana mengalami cedera hamstring ketika Inggris menang 2-0 atas Lithuania pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018, di Stadion Wembley, Minggu (26/3/2017). Sang pemain diperkirakan akan menepi dari lapangan hijau selama sebulan.

Hal itu menjadi kerugian besar bagi Liverpool, mengingat Adam Lallana merupakan satu di antara pemain andalan pada musim 2016-17. Pemain 28 tahun itu tercatat telah mengemas tujuh gol dan tujuh assist dari 31 pertandingan di berbagai kompetisi.

Alhasil, Liverpool dipastikan tidak akan diperkuat Adam Lallana ketika bersua Everton pada pertadingan pekan ke-30 Premier League, di Stadion Anfield, Sabtu (1/4/2017).

Sumber: Liverpool Echo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer