Sukses


Kalah dari Crystal Palace, Cahill Minta Chelsea Tetap Tenang

Bola.com, London - Bek Chelsea, Gary Cahill, menyatakan timnya tetap tenang meski menelan kekalahan dengan skor 1-2 saat menjamu Crystal Palace pada pekan ke-30 di Stamford Bridge, Sabtu (1/4/2017).

Chelsea unggul lebih dulu melalui Cesc Fabregas saat pertandingan baru berjalan lima menit. Namun, Crystal Palace membalikkan keadaan berkat gol yang masing-masing dicetak Wilfried Zaha dan Christian Benteke.

"Kami kecewa karena memiliki kesempatan untuk meraih tiga poin. Kami harus kembali menyusun tim. Itu kemunduran kecil, tetapi kami harus fokus untuk laga Rabu nanti," ujar Cahill.

"Kami harus tetap tenang dan kembali beraksi. Masih ada perbedaan poin. Kami masih unggul perolehan poin. Itu menambah sedikit tekanan, tetapi kami meresponsnya," kata Cahill.

"Mereka membuat kami kesulitan. Itu 15 menit yang menegangkan, tetapi ketika kami tenang, itu menjadi permainan satu arag. Saya benci statistik peguasaan bola, Itu mengenai mencetak gol," tutur Cahill.

Kekalahan dari Crystal Palace tak mengubah posisi Chelsea yang kukuh di puncak klasemen sementara Premier League. Anak asuh Antonio Conte mengoleksi 69 poin atau unggul tujuh angka atas Tottenham Hotspur yang berada di urutan kedua.

Sumber: Match of the Day

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer