Sukses


Manchester City Raih Kemenangan di Markas Southampton

Bola.com, Southampton - Manchester City berhasil mengalahkan Southampton dengan skor 3-0 pada pertandingan pekan ke-33 Premier League, di St. Mary's Stadium, Sabtu (15/4/2017).

Kemenangan ini membuat Manchester City menempati peringkat ketiga dengan 64 poin di klasemen sementara. Di sisi lain, Southampton tercecer di urutan kesembilan dengan raihan 40 angka.

Tampil di markas lawan tetap membuat Manchester City tampi menyerang. Pasukan Josep Guardiola itu terus menggempur pertahanan Southampton sepanjang selama 45 menit babak pertama.

Namun, kukuhnya pertahanan Southampton membuat berbagai peluang yang didapat Manchester City tidak membuahkan hasil positif. Skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.

Manchester City baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-55. Berawal dari eksekusi sepak pojok David Silva, Vincent Kompany menanduk bola kiriman itu dan dengan deras menghujam gawang Fraser Forsters.

Pasukan Josep Guardiola terus melancarkan serangan untuk bisa memperlebar keunggulan. Kali ini giliran Leroy Sane yang mencetak gol pada menit ke-77, setelah menerima bola umpan dari Kevin De Bruyne.

Publik tuan rumah kembali terdiam setelah Sergio Aguero mencetak gol tiga menit berselang. Merima umpan Kevin De Bruyne, bomber Argentina itu dengan sigap melepaskan tandukan yang bolanya gagal dihentikan Fraser Forsters.

Southampton mencoba membangun serangan untuk setidaknya mencetak satu gol. Namun, pertahanan apik Manchester City membuat tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor 3-0 untuk Manchester City bertahan hingga pertandingan berakhir.

Susunan Pemain

Southampton (4-2-3-1): 1-Fraser Forsters; 2-Cedric Soares, 3-Jack Stephens, 3-Maya Yoshida, 21-Ryan Bertrand; 8-Steven Davis, 23-Pierre Hojbjerg; 16-James Ward-Prowse [7-Shane Long 60' (9-Jay Rodriguez 82')], 11-Dusan Tadic, 22-Nathan Redmond; 20-Manolo Gabbiadini (19-Sofiane Boufal 60').

Manajer: Claude Puel (Prancis)

Manchester City (4-2-3-1): 1-Claudio Bravo; 15-Jesus Navas, 4-Vincent Kompany, 30-Nicolas Otamendi, 22-Gael Clichy; 42-Yaya Toure, 25-Fernandinho; 17-Kevin De Bruyne, 21-David Silva (5-Pablo Zabaleta 82'), 19-Leroy Sane (7-Raheem Sterling 86'); 10-Sergio Aguero (72-Kelechi Iheanacho 89').

Manajer: Pep Guardiola (Spanyol)

Wasit: Neil Swarbick

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer