Sukses


Gabriel Jesus Tebar Ancaman kepada Sergio Aguero

Bola.com, Manchester - Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus, menegaskan akan melakukan segala cara agar mendapat jatah bermain reguler di skuat asuhan Pep Guardiola tersebut. Sikap sang pemain itu pun ditengarai merupakan bentuk "ancaman" untuk Sergio Aguero.

"Di Manchester City tidak ada pemain inti dan cadangan. Pemain yang sedang dalam kondisi terbaik akan bermain. Itu merupakan hal bagus. Manajerlah yang berhak memutuskan. Kami akan berjuang mendapatkan tempat utama bagaimanapun caranya," kata Gabriel Jesus.

"Saya senang bisa kembali bermain karena saya menyukai berada di atas lapangan. Sekarang kami akan terus bekerja keras agar bisa mengamankan satu tempat di Liga Champions," tutur Gabriel Jesus.

Sergio Aguero merupakan juru gedor utama Manchester City. Hingga saat ini, sang pemain telah mengemas 31 gol dan empat assist dari 42 penampilan di berbagai kompetisi.

Posisi Sergio Aguro sempat terancam setelah Gabriel Jesus merapat ke Etihad Stadium pada awal Januari 2017. Namun, Aguero kembali dipercaya menjadi penyerang utama setelah rekannya itu mengalami cedera patah tulang pada 13 Februari 2017.

Akan tetapi, Gabriel Jesus perlahan kembali menghuni starting line-up setelah pulih dari cedera. Teranyar, sang pemain berduet dengan Sergio Aguero ketika Manchester City bermain 2-2 melawan Middlesbrough, di Stadion Riverside, Minggu (30/4/2017).

Mereka pun mampu menunjukkan kontribusi maksimal dalam pertandingan tersebut. Gabriel Jesus berhasil mencetak satu gol, sedangkan Sergio Aguero tampil lebih baik dengan membukukan masing-masing satu gol dan assist.

Sumber: Manchester Evening News

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer