Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United, Juan Mata, menyebut timnya tampil kurang konsisten di Premier League musim ini. Akibatnya, MU harus terseok-seok dan gagal meraih titel juara.
Advertisement
Baca Juga
The Red Devils mengawali musim ini dengan torehan bagus. Mereka berhasil menyapu bersih kemenangan dalam tiga laga perdana di Premier League. Hasil tersebut membuat MU sempat menghuni puncak klasemen sementara.
Namun selepas itu, Manchester United seperti kehilangan taji. Mereka kesulitan menembus peringkat empat besar, dan terus berkutat di posisi enam dan lima.
Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan harus puas menyudahi musim ini di posisi enam klasemen akhir Premier League dengan nilai 69, hasil dari 18 kemenangan, 15 hasil imbang, dan menelan lima kekalahan. Mereka terpaut 24 poin dari Chelsea yang keluar sebagai juara.
Meski gagal di Premier League, Manchester United berhasil meraih tiga gelar pada musim ini, mulai dari Community Shield, Piala Liga Inggris, dan teranyar Liga Europa. Menjuarai Liga Europa juga membuat MU berhak lolos langsung ke fase grup Liga Champions musim depan.
"Ketika saya melihat ke belakang, saya dapat melihat banyak saat-saat indah yang telah kami jalani bersama. Kami memenangkan gelar Community Shield, tepat setelah pra-musim, kami mengangkat trofi Piala Liga di London, dalam sebuah laga spesial buat saya, dan tentu saja final Liga Europa di Swedia," jelas Mata.
"Akan tetapi, kami menyadari kurangnya konsistensi dan efektivitas permainan di Premier League yang membuat kami sulit berjuang meraih gelar juara, itulah yang seharusnya dilakukan Manchester United," paparnya.
Sumber: Sportsmole