Bola.com, Roma - Lazio, melalui situs resminya, Kamis (31/8/2017), meminjam Nani dari Valencia selama semusim. Tim Elang Ibukota memiliki hak mempermanenkan eks bintang Manchester United itu pada bursa transfer musim panas 2018.
Advertisement
Baca Juga
"S.S. Lazio mengumumkan telah mengakuisisi Luis Carlos Almeida da Cunha, yakni Nani, dari Valencia CF secara temporer dan memiliki hak menebusnya," tulis pernyataan Lazio.
Nani digadang-gadang sebagai pemain yang memiliki masa depan cerah ketika masih membela Sporting Lisbon. Sosok 30 tahun tersebut pun sempat dianggap sebagai titisan Cristiano Ronaldo.
Manchester United tak ayal menebus Nani dengan nilai transfer 25 juta euro per 2 Juli 2007. Namun, sang pemain sulit berkembang karena berada di balik bayang-bayang Cristiano Ronaldo.
Akan tetapi, Nani mendapat angin segera setelah Cristiano Ronaldo hengkang ke Real Madrid. Nani pun didapuk sebagai andalan Manchester United dan menunjukkan penampilan gemilang.
#BemvindoNani ⚪️🔵@luisnani è un nuovo calciatore de #LaPrimaSquadraDellaCapitale
— S.S.Lazio (@OfficialSSLazio) August 31, 2017
✍️ https://t.co/oyYwGUgJvb pic.twitter.com/UpPR9DTx4D
Sayangnya, karier Nani perlahan meredup setelah Sir Alex Ferguson mundur dari kursi kepelatihan Manchester United. Sang pemain kesulitan menemukan permainan terbaik pada era David Moyes dan Louis van Gaal.
Nani lantas dilego Manchester United secara permanen ke Fenerbache pada 7 Juli 2015. Semusim berselang, penggawa timnas Portugal itu bergabung dengan Valencia.
Sumber: Lazio