Sukses


Fellaini Cedera, Manchester United dalam Bahaya

Bola.com, Brussels - Pelatih Belgia, Roberto Martinez, mengonfirmasi, Marouane Fellaini mengalami cedera saat menghadapi Bosnia-Herzegovina, pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018, di Sarajevo, Sabtu (7/10/2017). Kabar ini akan membuat Manchester United dalam bahaya.

Fellaini bermain sebagai starter dalam laga yang dimenangi Belgia 4-3 tersebut. Namun, ia hanya tampil selama 29 menit sebelum ditarik keluar untuk digantikan Leander Dendoncker.

"Kami semua khawatir mengenai kondisi Fellaini. Kami takut dia mengalami cedera ligamen," kata Roberto Martine, setelah pertandingan.

Federasi Sepak Bola Belgia (KBVB) mengonfirmasi cedera Fellaini. "Ini sesuatu yang kami khawatirkan meski baru melihatnya saja. Ligamen di lutut kiri. Berita lengkapnya akan dikabarkan besok," demikian pernyataan KBVB.

Selain Belgia, cedera Marouane Fellaini tentu menjadi kerugian besar bagi Manchester United. Apalagi, sang pemain tampil impresif ketika menambal lubang yang ditinggalkan Paul Pogba, yang juga sedang mengalami cedera.

Dari lima pertandingan di berbagai ajang, Fellaini mencetak empat gol. Teranyar, pemain 29 tahun itu menyumbang dua gol ketika Manchester United mengalahkan Crystal Palace, di Old Trafford, akhir pekan lalu.

Jika Fellaini mengalami cedera serius, Manchester United akan lebih keras memutar otak untuk mencari gelandang bertahan, selain Nemanja Matic. Pada pertandingan Premier League berikutnya, Manchester United akan menghadapi Liverpool, di Anfield, 14 Oktober mendatang.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer