Sukses


Sikap Unik Jurgen Klopp Terkait Keputusan Pelatih Senegal

Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, heran dengan sikap pelatih Senegal, Aliou Cisse, yang memanggil Sadio Mane dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018. Padahal, Klopp mengungkapkan Mane belum berada dalam kondisi fit.

Sadio Mane mengalami cedera hamstring ketika Senegal bersua Kepulauan Cape Verde (7/10/2017). Sang pemain juga masih absen memperkuat Liverpool ketika bermain 0-0 melawan Manchester United, di Stadion Anfield (14/10/2017).

Aliou Cisse tetap memanggil dipanggil Sadio Mane untuk membela timnas Senegal. Sang pelatih memproyeksikan penyerang 25 tahun itu untuk melakoni dua laga Grup D kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Afrika Selatan, 10 dan 14 November mendatang.

Aliou Cisse juga memberikan argumentasi kontroversial mengenai kondisi Sadio Mane. Sebelumnya, Cisse mengklaim Mane telah fit dan sudah beraktivitas di atas lapangan.

Akan tetapi, Jurgen Klopp menepis anggapan Aliou Cisse. Eks juru taktik Borussia Dortmund itu menganggap ucapan rekan seprofesinya tidak memiliki dasar.

"Saya tidak tahu bagaimana pelatih Senegal bisa berbicara hal itu. Saya tidak tahu karena begitulah fakta yang terjadi. Mane masih melakukan pemulihan di dalam ruangan, dan tidak berlatih di luar. Itulah situasi yang terjadi saat ini," kata Klopp.

"Jika Mane pulih lebih cepat, saya akan sangat senang. Namun, tidak ada seorang pun yang mengetahui. Kami tidak akan menyembuyikan andai Mane telah fit. Saya tidak mempunyai alasan untuk melakukan hal tersebut," ujar Klopp.

Sadio Mane menjadi bagian penting sejak merapat ke Liverpool dari Southampton pada Juli 2016. Hingga saat ini, dia telah mengemas 16 gol dan 10 assist dari 38 laga di berbagai ajang bersama skuat Jurgen Klopp

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer