Sukses


Tanggapan Marco Reus soal Kabar Ketertarikan MU dan Arsenal

Bola.com, Dortmund Manchester United dan Arsenal dikabarkan mengincar bintang Borussia Dortmund, Marco Reus, yang kontraknya akan berakhir pada 30 Juni 2019. 

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dikabarkan berniat menjadikan Reus sebagai pengganti Alexis Sanchez yang tak kunjung menandatangani kontrak anyar. Adapun Manchester United menganggap Reus akan memperkaya kedalaman skuat.

Marco Reus mengaku memang mendapat tawaran dari beberapa klub, meski tidak menyebut apakah Manchester United atau Arsenal. Ia pun tidak menutup kemungkinan hengkang dari Signal Iduna Park. 

"Terdapat empat hingga lima klub yang tertarik dengan saya. Pada 31 Mei saya akan berusia 30 tahun. Hal itu akan menjadi kontrak besar terakhir saya dan kesempatan terakhir untuk mencoba sesuatu yang berbeda," kata Reus.

"Saya harus jujur, adil dan mengatakan tidak tahu ke mana saya akan berakhir. Saat ini, saya sangat senang di Dortmund dan tidak memikirkan yang terjadi setelah 2019. Akan tetapi, tentu saja, waktunya akan tiba dan kemudian saya akan duduk dengan tenang dan membuat keputusan," ujar Reus.

Borussia Dortmund menggaet Reus dari Borussia Monchengladbach dengan dana 17 juta euro (Rp 270 miliar) pada bursa transfer musim panas 2012. Reus belum sekalipun bermain bagi Dortmund pada musim 2017-2018 lantaran tengah mengalami cedera ligamen.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Marco Reus

Video Populer

Foto Populer