Bola.com, Swansea - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, merasa puas dengan sikap skuat asuhannya ketika menang 2-0 atas Swansea City pada laga putaran keempat Piala Liga Inggris di Stadion Liberty, Selasa (24/10/2017).
Advertisement
Baca Juga
Manchester United tampil dominan pada laga tersebut. Mereka mencatatkan 57 persen penguasaan bola dan menciptakan 18 peluang mencetak gol.
Catatan tersebut membuat Mourinho merasa puas. Manajer asal Portugal itu juga bersyukur tidak ada pemain yang cedera pada laga menghadapi Swansea.
"Sikap para pemain sangat baik. Mereka telah fokus sejak menit pertama. Kami sangat solid, kompak, dan mengontrol pertandingan," tutur Mourinho kepada Sky Sports.
"Saya sangat senang karena tenang sepanjang pertandingan. Selain itu, tidak ada pemain yang menderita cedera. Pertandingan tadi sangat bagus untuk kami," lanjutnya.
Kemenangan atas Swansea City membuat Manchester United lolos ke putaran kelima. The Red Devils berpeluang mempertahankan gelar Piala Liga Inggris.
Sumber: Sky Sports