Bek Manchester United (MU), Chris Smalling, mengaku akan takut jika harus menghadapi Setan Merah. Sebab, lini depan MU diisi pemain-pemain yang punya naluri mencetak gol tinggi.
Advertisement
Baca Juga
Pada laga terakhir, MU sukses menggebuk Newcastle United 4-1 di Old Trafford. Dalam laga itu, Paul Pogba dan Zlatan Ibrahimovic kembali bermain setelah cedera panjang.
Sebelumnya, MU juga sudah memiliki Romelu Lukaku, Anthony Martial dan Marcus Rashford yang melesakkan cukup banyak gol musim ini.
"Aku pikir, aku akan ketakutan jika harus bermain melawan mereka, dan hal itu juga menakutkan bagi banyak tim," kata Smalling seperti dilansir Soccerway.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Peran Pogba
Pogba sebenarnya bukanlah striker seperti Ibrahimovic, Lukaku, Martial atau Rashford. Namun, pemain asal Prancis itu banyak berkontribusi pada gol Setan Merah.
Dalam enam pertandingan Liga Inggris terakhirnya, Pogba sukses menyumbangkan empat gol dan empat assist.
"Jelas, Pogba telah kembali. Dia gelandang yang sangat menyerang, dan bersama dengan Ibra dan pemain-pemain lain, itu memberi kami begitu banyak pilihan. Tidak peduli pertandingan atau kompetisi apa, kami punya lini depan dengan tiga atau empat pemain yang bisa menimbulkan masalah bagi oposisi."
"Jadi, jika kami tetap konsisten di lini depan, maka kami akan lebih sering memenangkan pertandingan," Smalling menambahkan.
Advertisement