Sukses


Fiorentina Tertarik Rekrut Bek Gagal Chelsea

Jakarta - Fiorentina kabarnya tengah mempertimbangkan opsi memboyong bek Chelsea, Baba Rahman. Kebetulan, Rahman juga jarang bermain untuk The Blues.

Baba Rahman gagal menembus dominasi Gary Cahill dan David Luiz di lini belakang Chelsea. Pada musim lalu, The Blues pun memutuskan untuk meminjamkannya ke klub Jerman, Schalke 04.

Di Schalke, Rahman bermain 21 kali dan mencetak satu gol. Hal itu ternyata tak cukup meyakinkan Schalke untuk mempermanenkannya.

Masa pinjaman habis, Rahman pun kembali ke Chelsea. Dan di musim ini, pemain berusia 23 tahun itu belum sekali pun mentas.

Seperti dilansir Calciomercato, Fiorentina pun tak ingin menyia-nyiakan hal tersebut. Klub berjuluk La Viola itu rumornya tertarik untuk mendatangkan Rahman.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Koneksi Marcos Alonso

Transfer Rahman kemungkinan bakal terwujud andai Fiorentina serius. Pasalnya, Fiorentina punya hubungan baik dengan Chelsea.

Ya, Fiorentina pernah bertransaksi dengan Chelsea dalam transfer Marcos Alonso. Chelsea memboyong Alonso awal musim 2015/16 dengan harga 24 juta pound sterling.

Alonso turut berperan besar dalam keberhasilan Chelsea menjuarai Liga Inggris musim lalu. Pemain kelahiran Spanyol ini merupakan pilihan utama Conte untuk posisi bek sayap kiri.

3 dari 3 halaman

Profil Baba Rahman

Lahir: 2 Juli 1994, Tamale, Ghana

Umur: 23 tahun

Posisi: Bek Kiri

Kontrak bersama Chelsea hingga 30 Juni 2020

Klausul pembelian: 8 juta euro

Video Populer

Foto Populer