Jakarta - Manajer Chelsea Antonio Conte memberi isyarat bakal memboyong Arturo Vidal dari Bayern Munchen pada bursa transfer Januari. Dia ingin reuni dengan pemain asal Chile tersebut di Stamford Bridge.
Advertisement
Baca Juga
Kabar ketertarikan Chelsea terhadap Vidal sudah merebak sejak musim panas lalu. Tidak stabilnya prestasi Chelsea di paruh pertama musim 2017-2018 membuat mereka dikabarkan akan mencoba merekrut Vidal lagi Januari nanti.
Kabar tersebut tidak dibantah oleh Conte. Eks pelatih Juventus itu malah menggirim sinyal ingin merekrut Vidal ke Chelsea.
"Saya harus jujur, tidak tepat untuk membicarakan mengenai pemain tim lain. Terutama jika Anda mencoba menghubungkan pemain tersebut dengan kami," ujar Conte seperti diberitakan Sportsmole.
"Arturo pemain fantastis. Saya sangat menghormati Arturo. Kami menghabiskan beberapa tahun di Juventus bersama-sama. Saya selalu menginginkannya bersama saya," ujar Conte.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Butuh Gelandang
Conte dan Vidal pernah bekerja bareng di Juventus tahun 2011 sampai 2014. Bersama Conte, Vidal sukses memberikan tiga gelar juara Serie A berturut-turut.
Tenaga Vidal sangat dibutuhkan Conte karena CHelsea kekurangan stok gelandang subur. Vidal selama ini dikenal kerap mencetak gol meski berposisi sebagai gelandang.
Advertisement
Lawan Barcelona
Vidal musim ini sudah membuat lima gol dari 11 pertandingan sebagai starter bersama Bayern Munchen di Bundesliga.
Kehadiran Vidal diperlukan karena Chelsea akan melawan Barcelona di babak 16 besar Liga Champions.