Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, menyerah kejar Thomas Lemar dan mengalihkan buruan ke pemain AS Monaco lainnya, yaitu Keita Balde.
Advertisement
Baca Juga
Jurgen Klopp masih ingin memboyong Thomas Lemar untuk menggantikan peran Philippe Coutinho. Namun, harga fantastis yang dibanderol Monaco membuat Liverpool mundur teratur.
Monaco meminta 90 juta pounds (Rp 1,69 triliun) jika ada klub yang berminat memboyong Lemar. Selain Liverpool, Arsenal juga berminat kepada Lemar.
Kondisi tersebut membuat Klopp mengalihkan buruannya kepada Keita Balde yang juga berkostum Monaco. Walaupun baru bergabung pada awal musim 2017-18, Monaco disinyalir siap bernegosiasi jika ada klub yang berminat kepada Keita Balde.
Sejak bergabung dari Lazio pada awal musim 2017-18, Keita Balde menunjukkan performa yang tidak mengecewakan. Winger asal Senegal tersebut sudah menyumbang lima gol dan sembilan assist untuk Monaco.
Namun, Liverpool akan menghadapi perlawanan yang ketat dari Napoli. Klub asal Italia tersebut juga menjadikan Keita Balde sebagai incaran pada bursa transfer musim dingin 2018.
Sumber: Mirror