London - Rumor kepergian gelandang Chelsea, Eden Hazard masih terus bergulir. Bahkan, seperti dilansir beberapa media, isu tersebut makin menguat.
Pada usia 27 tahun, Hazard sudah memenangkan nyaris semua gelar di Chelsea. Dia memenangkan dua titel Liga Inggris, satu gelar Piala Liga Inggris, dan satu trofi Liga Europa.
Advertisement
Baca Juga
Musim ini Hazard sudah mencetak 15 gol dan memiliki empat assist. Padahal dia sempat absen lama di awal kampanye karena cedera engkel.
Kualitas tersebut dinilai sepadan untuk menggantikan Cristiano Ronaldo yang perannya makin berkurang di Real Madrid. Terlebih pelatih Zinedine Zidane merupakan pengagum Hazard.
Andai benar, Chelsea harus bergerak cepat mencari pengganti. Ada lima nama yang mencuat. Berikut daftarnya dikutip Sportskeeda:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Nabil Fekir (Lyon)
Fekir dalam performa gemilang musim ini. Alhasil dia makin dikaitkan dengan banyak klub papan Eropa, salah satunya Chelsea.
Pada usia 24 tahun, dia sudah ditunjuk sebagai kapten tim. Banyak yang berpendapat dia lebih berharga ketimbang Neymar. Sebab, Fekir sendirian membawa Lyon. Sedangkan Neymar memiliki banyak rekan bintang di Paris Saint-Germain.
Fekir sudah mencetak 21 gol musim ini dari 32 penampilan. Dia mampu menjalankan tugas di berbagai posisi.
Advertisement
Lorenzo Insigne (Napoli)
Insigne sudah mencetak sembilan gol dan enam assist bagi Napoli musim ini. Dia sangat memberikan pengaruh besar bagi Napoli untuk menguasai klasemen Serie A.
Pemain asal Italia itu memainkan peran serupa seperti Hazard dengan tampil di sisi kiri serangan. Insigne juga memiliki kemampuan menggiring bola dan punya penyelesaian mematikan.
Nilai lebih lain adalah pengetahuan Conte terhadap kualitasnya. Conte pernah menangani Insigne selama menangani Timnas Italia.
Wilfried Zaha (Crystal Palace)
Dia sempat menarik minat pelatih legendaris Manchester United (MU), Sir Alex Ferguson. Namun, Zaha hanya bertahan satu musim di Old Trafford. Dia memutuskan kembali memperkuat tim yang membesarkan namanya Crystal Palace.
Meski gagal di MU, Zaha tetap menunjukkan kualitas di Palace. Dia bahkan membawa The Eagles mengalahkan Chelsea di Stamford Bridge musim lalu.
Kini berusia 25 tahun, Zaha dinilai siap membela klub besar. Gaya bermainnya pun mirip dengan Hazard. Keduanya luwes dalam menggiring bola dan memiliki teknik tinggi.
Advertisement
Marco Asensio (Real Madrid)
Marcos Asensio menjalani kampanye debut bersama Real Madrid pada 2016/2017. Dia kembali tampil baik musim ini meski jarang diturunkan.
Anak muda ini dinilai akan berbicara banyak di masa depan. Namun, posisinya akan terancam jika Real Madrid membeli Hazard.
Chelsea dapat memaksimalkan situasi ini untuk meminang Asensio. Terlebih banyak klub besar Eropa menginginkan jasanya. Chelsea juga punya hubungan baik dengan Real Madrid setelah membeli Alvaro Morata musim panas lalu.
Isco (Real Madrid)
Isco dianggap sebagai salah satu gelandang serang terbaik saat ini. Dia juga punya CV mengesankan dengan meraih satu gelar La Liga, tiga titel Liga Champions, satu trofi Copa del Rey, dan tiga kali memenangkan Piala Dunia Antarklub.
Musim lalu penampilannya sangat mengesankan sehingga Zinedine Zidane memecah trio BBC. Namun, kinerjanya pada 2017/2018 dikritik. Dia dinilai egois dan banyak Madridistas percaya tim bermain jauh lebih baik saat Isco tidak berada di starting line-up.
Diario Gol melaporkan, Real Madrid telah mengajukan kesepakatan pertukaran pemain plus uang untuk Hazard. Dipercaya Los Blancos telah menawarkan gelandang Spanyol itu sebagai bagian dari kesepakatan tersebut.
Bukan rahasia lagi jika Isco merupakan teman dekat Morata. Itu bisa memengaruhi keputusan Isco untuk berlambuh di Stamford Bridge. (Eka Setiawan)
Advertisement