Bola.com, Leicester - Leicester City mengomentari unggahan Riyad Mahrez yang menyatakan ingin pensiun. Menurut juru bicara The Foxes, akun Facebook Mahrez dibajak.
Advertisement
Baca Juga
Unggahan pada akun Facebook resmi Mahrez sempat membuat heboh penggemarnya. Hal itu karena Mahrez mengungkapkan keinginan pensiun dari dunia sepak bola.
Akan tetapi, rupanya bukan Mahrez yang mengunggah tulisan itu. Juru bicara Leicester memastikan tulisan tersebut diunggah oleh peretas yang membajak akun pemain asal Aljazair itu.
Liverpool Dekati AS Monaco Demi Calon Pengganti Coutinho https://t.co/hHzO9PWoKl
— Bolacom (@bolacomID) March 7, 2018
"Saya dapat mengonfirmasi, akun Mahrez dibajak dan unggahan itu tidak benar. Kami dan Facebook tengah berusaha mencari solusi pembajakan tersebut," ujar juru bicara Leicester kepada Omnisport.
Sebelum Leicester mengonfirmasi kebenaran kabar itu, beberapa media seperti Yahoo Sports dan The Sun telah meragukan keabsahan unggahan tersebut. Hal itu karena pengumuman tersebut tidak ada pada akun media sosial Mahrez lainnya.
Riyad Mahrez merupakan bagian dari skuat Leicester City yang menjuarai Premier League 2015-2016. Saat itu, Mahrez berhasil masuk ke daftar tim terbaik Premier League.
Sumber: FourFourTwo