Sukses


Chelsea dan Arsenal Bersaing Dapatkan Golovin

Bola.com, London - Chelsea dikabarkan bakal bersaing dengan Arsenal dalam perburuan gelandang CSKA Moscow, Aleksandr Golovin. The Gunners sudah dikaitkan dengan rencana merekrut Golovin sejak awal musim lalu.

Wenger juga disebut-sebut telah mengirim scout untuk mengamati langsung performa pemain berusia 21 tahun tersebut. Ia juga berkesempatan menyaksikan permainannya secara langsung saat The Gunners berduel lawan CSKA pada perempat final Liga Europa kemarin.

Kini berdasarkan laporan dari Sport24, usaha The Gunners untuk merekrut Golovin akan mendapat gangguan dari rival sekotanya yakni Chelsea. The Blues dikabarkan akan berusaha merekrutnya pada akhir musim ini.

Media tersebut menyebut usaha perekrutan Golovin akan dibantu oleh campur tangan langsung sang bos besar yakni Roman Abramovich. Akan tetapi, Abramovich nanti akan langsung meminjamkan sang gelandang ke klub Vitesse di Liga Belanda.

Golovin adalah pemain hasil didikan akademi klub CSKA. Ia baru mentas ke tim senior pada tahun 2014 lalu.

Sejauh ini, ia telah bermain sebanyak 108 kali bagi CSKA di semua ajang kompetisi. Ia telah mencetak 12 gol dan 10 assist sejauh ini.

Di usianya yang masih muda, Golovin telah mengoleksi 17 caps bersama timnas Rusia dan mencetak dua gol. Ia kemungkinan besar juga akan berlaga di Piala Dunia 2018 mendatang. (s24/dim)

Sumber: Bola.net

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer