Sukses


VIDEO: Kiper Liverpool Ungkap Alasan Tinggalkan Manchester City

Bola.com, Jakarta - Kiper Liverpool, Loris Karius menghabiskan masa remajanya di Manchester City pada tahun 2009 hingga 2011. Akan tetapi, ia membuat keputusan mengejutkan memilih untuk pergi ke Mainz saat The Citizens merasakan kejayaan di Premier League.

Karius menyebut keputusan tersebut mudah diambil karena ingin mendapatkan kesempatan bermain. Ia merasa memiliki peluang bagus bermain di Mainz dan bisa berkembang disana. Saat berada di Manchester City, ia merasa tak yakin bisa menggeser posisi Joe Hart yang saat itu menjadi kiper nomor satu Inggris. Tak hanya ingin diam dan menunggu, ia memutuskan pergi ke Jerman.

Telah bermain hingga 100 laga untuk Mainz, Karius memutuskan kembali ke Inggris pada musim panas 2016 ke Liverpool. Hingga kini, ia telah bermain selama 42 kali untuk The Reds. Karius kerap kali harus bersaing dengan Simon Mignolet untuk mendapatkan posisi utama kiper Liverpool.

Video Populer

Foto Populer