Sukses


Guardiola: Manchester City Bukan Klub Terbaik Inggris Sepanjang Masa

Bola.com, Manchester - Pep Guardiola membantah Manchester City sebagai klub terbaik pada musim lalu. Meski juara, ia menilai kekuatan klub racikannya itu bukan pada kemampuan individu pemain.

City meraih dua gelar yakni Liga Inggris dan Piala Liga. Bahkan The Citizens memecahkan rekor di Liga Inggris dengan mengoleksi 100 poin.

Tak hanya itu City juga menjadi klub yang menciptakan paling banyak gol dan paling banyak meraih kemenangan dalam 38 laga. City juga selalu tampil atraktif dalam setiap pertandingan.

"Kunci kami musim lalu dan musim sebelumnya adalah suasana ruang ganti. Semua orang punya kualitas yang luar biasa sebagai manusia," ujar Guardiola seperti dilansir Manchester Evening News.

"Itulah rahasia sebenarnya kekuatan kami. Bagaimana kami saling menghormati satu sama lain, juga dengan para staf," katanya menambahkan.

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tidak Puas

Guardiola juga berharap timnya tidak cepat puas dengan prestasi musim lalu. Apalagi seluruh klub papan atas bakal berbenah dalam bursa transfer kali ini.

Manajer asal Katalunya itu ingin anak asuhnya tetap bertekad membuat rekor baru pada masa mendatang.

"Kami tim terbaik? Saya justru tidak yakin. Jika kami ingin menjadi tim terbaik sepanjang sejarah maka kami harus meraih lebih banyak gelar lagi," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Tim Terbaik

Guardiola menangani City sejak tahun 2016. Sejauh ini ia baru membawa City meraih dua gelar.

"Tahun lalu kami mungkin yang terbaik. Tetapi bukan sepanjang sejarah," ujarnya.

Sumber: Liputan6.com

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer