Sukses


Manchester City Girang Aguero Perpanjang Kontrak

Manchester - Sergio Aguero memberikan kabar gembira bagi Manchester City. Striker asal Argentina itu akan bertahan di Etihad Stadium hingga tahun 2021.

Aguero bergabung dengan City sejak 2011. Meski City kerap berganti manajer, namun posisinya tak tergantikan di lini depan.

Total pemain asal Argentina tersebut telah mencetak 204 gol dari 299 laga di semua kompetisi. Ia juga membantu The Citizens meraih delapan gelar.

"Kami sangat senang Aguero memperpanjang kontraknya di sini. Dia merupakan bagian penting dari tim ini sejak bergabung," ujar Direktur Sepak Bola City, Txiki Begiristain seperti dilansir laman resmi klub.

"Kami beruntung punya salah satu striker terbaik dunia. Saya percaya fans kami akan senang mendengar berita ini," ujarnya menambahkan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Ikuti Pemain Lain

Aguero sendiri sempat dikabarkan akan hengkang dari City beberapa musim terakhir. Namun ia membantahnya dan baru akan pergi jika kontraknya habis.

Independiente menjadi klub tujuannya jika hengkang dari Etihad Stadium.

Selain Aguero, City juga sukses memperpanjang kontrak pemain lain seperti Kevin De Bruyne, Davild Silva, Nicolas Otamendi, dan Gabriel Jesus.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Sumber: Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer