Sukses


2 Pemain Spanyol Pastikan Kemenangan Chelsea Atas Crystal Palace

Bola.com, London - Chelsea mengamankan kemenangan dengan skor 3-1 atas Crystal Palace pada laga pekan ke-11 Premier League yang berlangsung di Stamford Bridge. Alvaro Morata dan Pedro Rodriguez mencatatkan namanya di papan skor pada laga tersebut.

Chelsea memulai laga dengan tempo yang tidak terlalu cepat dan menanti celah yang dibuat Crystal Palace. Setelah melewati 30 menit pertandingan, Chelsea mulai menekan pertahanan Crystal Palace.

Pada menit ke-32, Chelsea membuka keunggulan melalui gol yang dicetak Alvaro Morata. Morata meneruskan umpan yang diberikan Pedro Rodriguez.

Gol dari Morata menjadi satu-satunya gol pada babak pertama.

Memasuki babak kedua, Crystal Palace mencoba melakukan perlawanan. Hasilnya, The Eagles menyamakan kedudukan pada menit ke-53 melalui gol yang dicetak Andros Townsend.

Namun, Chelsea kembali unggul pada menit ke-65. Alvaro Morata menyambut bola hasil tendangan Eden Hazard dan membobol gawang Crystal Palace untuk membuat Chelsea kembali unggul.

Lima menit berselang, Chelsea menambah keunggulan melalui gol yang dicetak Pedro Rodriguez. Gol tersebut menjadi gol terakhir pada pertandingan antara Chelsea dan Crystal Palace.

Chelsea memastikan kemenangan dengan skor 3-1 atas Crystal Palace. Hasil tersebut membuat perolehan poin Chelsea menyamai poin Liverpool pada klasemen sementara Premier League.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Chelsea (4-3-3): 1-Kepa Arrizabalaga; 28-Cesar Azpilicueta, 2-Antonio Rudiger, 30-David Luiz, 3-Marcos Alonso; 7-N’Golo Kante, 5-Jorginho (4-Cesc Fabregas 80’), 8-Ross Barkley (17-Mateo Kovacic 64’), 11-Pedro Rodriguez, 9-Alvaro Morata, 22-Willian (10-Eden Hazard 64’)

Manajer: Maurizio Sarri

Crystal Palace (4-4-2): 13-Wayne Hennessey; 29-Aaron Wan-Bissaka, 5-James Tomkins, 12-Mamadou Sakho, 3-Patrick van Aanholt, 18-James McArthur (15-Jeffrey Schlupp 80’), 8-Cheikhou Kouyate, 4-Luka Milivojevic, 7-Max Meyer (14-Jordan Ayew 71’); 10-Andros Townsend, 11-Wilfried Zaha

Manajer: Roy Hodgson

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer