Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU) Nemanja Matic menegaskan pentingnya peran suporter dalam derby Liga Inggris melawan Manchester City di Etihad Stadium, Minggu (11/11/2018). Ia menilai kehadiran pendukung sangat membantu perjuangan pemain di lapangan.
Terlebih melihat kondisi saat ini. MUÂ harus melakoni tiga laga tandang beruntun.
Advertisement
Baca Juga
Pasukan Jose Mourinho baru kembali tampil di Old Trafford pada 24 November menghadapi Crystal Palace.
"Tentu kami lebih suka tampil di kandang sendiri. Tapi, situasi seperti sekarang juga tidak terasa berat karena keberadaan pendukung," kata Matic.
"Mereka bernyanyi selama 90 menit di partai tandang. Suporter membantu kami merasa seperti di rumah sendiri. Mereka sungguh luar biasa," sambung pemain asal Serbia tersebut, dilansir situs resmi MU.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Percaya Diri
Kehadiran suporter membantu MU meraih kemenangan di markas Bournemouth dan Juventus. Mereka kini mencoba memetik hasil serupa di Etihad Stadium.
"Performa kami sedang bagus. Catatan itu menambah kepercayaan diri. Kami juga akan coba mempertahankan tren positif," ungkap Matic.
Advertisement
Rekor MU
MU meraih empat kemenangan pada delapan derby terakhir, berbanding dua milik Manchester City. Mereka juga tidak terkalahkan di Etihad Stadium sejak 2014.
Sumber: Liputan6.com