Sukses


Newcastle vs Manchester United: Aura Positif Solskjaer

Jakarta - Tuan rumah Newcastle United akan meladeni Manchester United di Stadion St. James' Park, Rabu (2/1/2018) atau Kamis dini hari WIB dalam lanjutan Liga Inggris. Manajer Newcastle, Rafael Benitez, mewaspadai tren kebangkitan Manchester United sejak ditangani manajer baru Ole Gunnar Solskjaer.

Paul Pogba dkk. meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Inggris setelah pergantian manajer dari Jose Mourinho ke Solskjaer. Setelah ditangani manajer asal Norwegia itu, para pemain Manchester United mampu mencetak 12 gol.

Pada pertandingan terakhir melawan Bournemouth, Manchester United mampu mendominasi permainan dengan menguasai ball possession hingga 65 persen. Tim Setan Merah juga mempunyai 11 sepakan yang mengancam gawang lawan.

"Mereka tampil luar biasa dalam tiga pertandingan terakhir berkat sentuhan Solskjaer. Mereka merupakan tim yang sangat bagus," kata Benitez, seperti dikutip dari The Guardian.

"Saya rasa, bersama Solskjaer, Manchester United sangat mudah berada di empat besar. Itu sangat jelas. Mereka bisa bersaing dengan siapapun, Liverpool atau Manchester City," ujar pria yang juga pernah menangani Liverpool dan Chelsea itu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Catatan Buruk

Newcastle United sudah 145 kali menghadapi Manchester United. Namun The Toon Army, hanya mencatatkan 35 kemenangan dan 38 hasil imbang. 

Sementara Manchester United mencatat 72 kemenangan atas Newcastle United. Tim Setan Merah berhasil mengemas 254 poin dari The Toon Army. Menariknya, jumlah poin yang didapat MU di St. James' Park lebih banyak dari Newcastle United. Setan Merah mengemas 101 poin, sedangkan Newcastle United hanya mendulang 98 poin di St. James' Park.

"Bila kami ingin menang dari mereka, kami harus tampil sangat bagus. Ini merupakan pertandingan besar untuk Newcastle," ucap Benitez.

 

 

3 dari 3 halaman

Head to Head

Berikut head to head Newcastle United vs MU:

Jumlah pertandingan: 145

Newcastle Menang: 35

Imbang: 38

MU menang: 72

Jumlah gol Newcastle United: 213

Jumlah gol MU: 281

Saksikan video pilihan berikut ini:

Video Populer

Foto Populer