Jakarta - Maurizio Sarri tak menyangka Chelsea bakal sukses memboyong Christian Pulisic. Meski, manajer The Blues itu memang ditanyakan soal potensi gelandang asal Amerika Serikat itu.
Chelsea dikabarkan sepakat untuk memboyong Pulisic dengan transfer 58 juta pounds pada Rabu (2/1/2018) kemarin. Namun dia dipinjamkan kembali ke Dortmund hingga akhir musim.
Advertisement
Pulisic menjadi transfer ketiga termahal di sejarah Chelsea. Pemain 20 tahun itu tetap saja menjadi misteri bagi Sarri karena tak menyangka transfernya bakal berhasil.
Sarri sendiri saat ini lebih membutuhkan striker untuk Chelsea. Namun prospek Pulisic yang punya masa depan cerah cukup membuat manajer asal Italia ini gembira.
Dia mengaku masih tak percaya pemain yang sempat ditanyakan kepada dirinya pada bulan lalu benar-benar bakal jadi milik Chelsea.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Komentar Sarri
"Saya benar-benar tak tahu apa-apa soal transfer Pulisic. Klub memang menanyakan saya soal dia sebulan lalu," ujar Sarri usai duel 0-0 Chelsea lawan Southampton seperti dikutip Goal.com.
"Pendapat saya cukup positif dan hari ini saya tahu transfer benar-benar sudah terjadi dan saya tak tahu apa-apa."
Sarri mengaku tak ikut campur dengan urusan transfer Chelsea. Dia lebih fokus dengan latihan pemain di lapangan.
"Saya tak mengurusi soal bursa pemain dan saya lebih fokus ke pertandingan dan main setiap tiga hari sekali. Saya hanya bisa ucap pendapat saya seperti itu ke klub," ujar Sarri.
Apa yang terjadi dengan Sarri sangat kontras dengan Antonio Conte. Dulu, Conte berseteru dengan klub karena tak memenuhi permintaan pemain yang diinginkannya.
Kini, Sarri malah membiarkan manajemen klub untuk urus transfer. Di luar itu, hasil imbang lawan Southampton membuat Chelsea tetap di posisi keempat klasemen.
Advertisement