Sukses


Ederson Alami Peningkatan Pesat karena Pep Guardiola

Bola.com, Manchester - Kiper Manchester City, Ederson Moraes, menyatakan kalau Pep Guardiola memiliki peranan besar dalam kemajuan kariernya. Menurutnya, Guardiola merupakan satu di antara sedikit manajer sepak bola yang bisa memberikan pengaruh positif kepada pemain yang ditanganinya.

"Saya merasakan peningkatan yang luar biasa sejak bertemu Pep Guardiola," ujar Ederson.

"Saya kerap membuat kesalahan yang berakibat gol. Namun, Guardiola tidak pernah menyalahkan saya. Ia hanya mengingatkan kalau itu adalah bagian dari pembelajaran."

"Sifatnya yang tidak menyudutkan itu membuat saya menjadi lebih percaya diri untuk mengambil keputusan. Saya tak akan membiarkan blunder membuat mental saya jatuh."

"Guardiola memberikan kebebasan kepada anak asuhnya untuk menunjukkan kemampuan terbaik. Hal itu membaut kepercayaan diri tim meningkat pesat," ungkap Ederson.

Ederson masuk dalam kategori kiper terbaik di Premier League. Ia menjadi kiper yang berani untuk mengontrol bola lebih banyak dan memberikan umpan untuk rekannya di Manchester City.

Pep Guardiola terus mengembangkan strategi yang membuat kiper menjadi bagian aktif dalam pertandingan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kiprah Ederson Moraes di Premier League

Manchester City merekrut Ederson Moraes dari Benfica pada Juni 2017. Saat itu, Ederson ditebus dengan harga 35 juta pound.

Harga tersebut menjadikannya sebagai kiper termahal kedua di dunia setelah Gianluigi Buffon pada saat itu. Ederson tampil solid di bawah gawang The Citizens.

Pada musim perdananya berkarier di Inggris, Ederson mengantarkan Manchester City menjuarai Premier League. Ederson merupakan kiper kedua di timnas Brasil, setelah kiper Liverpool, Alisson Becker.

Sumber: Manchester City

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer