Bola.com, Paris - Gelandang PSG, Adrien Rabiot, menolak tawaran untuk bergabung ke Tottenham Hotspur karena lebih memilih bergabung ke Liverpool. Rabiot berpeluang gabung ke The Reds dengan status bebas transfer.
Advertisement
Baca Juga
Adrien Rabiot terbuang dari skuat PSG setelah menolak perpanjangan kontrak. Saat ini, ia hanya diperbolehkan berlatih bersama tim cadangan.
Kontrak Rabiot akan berakhir pada Juni 2019. Peluang bermain yang terbatas menjadi alasan utama Rabiot menolak perpanjangan kontrak tersebut.
Manajemen PSG berusaha mencari peminat Rabiot agar bisa mendapat pemasukan dari penjualannya pada Januari 2019. Namun, hanya Tottenham Hotspur yang bersedia menebusnya pada bursa transfer kali ini.
Mauricio Pochettino memberi jaminan tempat utama kepada Rabiot. Serge Aurier dan Lucas Moura yang merupakan mantan pemain PSG pun diminta tolong untuk membujuk Rabiot agar mau hijrah ke Tottenham.
Tetapi, Rabiot menolak tawaran tersebut. Menurutnya, Tottenham Hotspur tak lebih baik dari PSG. Rabiot dikabarkan lebih memilih untuk bergabung ke Liverpool jika harus pindah ke Premier League.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rencana ke Barcelona Kandas
Sebelumnya, Rabiot terus dikaitkan dengan Barcelona. Bahkan, PSG sudah melayangkan protes ke Blaugrana karena dianggap melakukan pendekatan ilegal.
Barcelona disebut sudah menyepakati prakontrak dengan Rabiot. Namun, rencana transfer tersebut buyar karena Barcelona mendatangkan Frenkie de Jong.
Rabiot khawatir kalau ia hanya akan menjadi penghangat bangku pemain pengganti karena harus memperebutkan satu tempat dengan De Jong. Alasan itu membuatnya menunggu tawaran dari Liverpool yang mencari gelandang anyar untuk musim mendatang.
Sumber: Metro
Advertisement