Sukses


Legenda Chelsea Minta Sarri Tidak Buru-Buru Dipecat

Jakarta Mantan bek Chelsea, Ashley Cole menuturkan, Maurizio Sarri belum waktunya untuk dipecat. Ia meminta Chelsea memberi waktu kepada pelatih asal Italia tersebut.

"Saya tidak berpikir dia sedang dalam masalah. Dia datang ke tim dan mencoba memasukkan filosofinya. Saya kira ini terserah soal bagaimana pemain, mereka harus bereaksi dan mengerti bagaimana keinginan Sarri," kata Cole seperti dilansir Sportsmole.

Sarri menjalani musim debutnya sebagai pelatih Chelsea dengan performa naik turun. Sempat mengilap di awal musim, The Blues justru harus puas bersaing untuk finis di posisi empat besar.

Posisi Sarri pun mulai diperbincangkan publik, terutama setelah Chelsea kalah 0-4 dari Bournemouth. Publik memprediksi, Sarri tidak akan bertahan lama di Stamford Bridge.

Bagi Cole, ia menganggap para pemain Chelsea harus beradaptasi cepat dengan gaya main Sarri. Ia mencontohkan bagaimana pemain Napoli bisa dengan cepat mengerti kemauan Sarri.

"Saya menonton sepak bola Sarri di Napoli ketika bermain di Italia. Sepak bola yang mereka mainkan dari kiper luar biasa. Sekarang, para pemain harus beradaptasi dengan hal itu," kata Cole.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Soal Kepercayaan Diri

Lebih lanjut, Cole mengatakan, para pemain Chelsea harus punya kepercayaan diri untuk memainkan bola dari belakang. Ia pun meminta sejumlah pemain memiliki hal itu secepat mungkin.

"Saya kira ini adalah soal kepercayaan diri. Para pemain Napoli tahu apa yang diingkan Sarri. Mereka punya kepercayaan diri bermain dari belakang dan punya filosofi," ujar Cole.

"Bersama Chelsea, beberapa pemain harus mendapatkan itu secepat mungkin. Tetapi dia jelas pelatih yang hebat," kata Cole memuji.

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Inggris

 

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer