Bola.com, Jakarta - Sahabat Bola.com bakal menyesal jika melewatkan laga Manchester United kontra Manchester City, Kamis (25/4/2019) dini hari WIB. Andai ingin menonton via komputer pribadi atau telepon pintar alias gadget, saluran live streaming menjadi pilihan paling tepat.
Sahabat Bola.com bisa mengunjungi URL ini: https://www.vidio.com/live/6299-bein-1. Selain itu, bisa juga via berselancar di Vidio.com Premier terlebih dulu (https://www.vidio.com/premier). Pertarungan penuh gengsi ini bakal dimulai dini hari ini, pukul 01.30 WIB.
Advertisement
Pertempuran rival sekota ini bakal menjadi magnet utama. Duo Manchester ini sedang membutuhkan angka maksimal. Walhasil, perjumpaan jelang akhir-akhir kompetisi Premiership 2018-2019, menjadi sangat tepat.
Sekadar membaca statistik, Manchester City meraih lima kemenangan dari tujuh pertemuan terakhir di Old Trafford, pada event Premier League. Jika mampu meraih kemenangan lagi, Manchester City akan mencatat rekor baru, yakni peraih kemenangan terbanyak tim tamu di Old Trafford.
Kondisi tersebut menjadi kewaspadaan ekstra tinggi bagi Manchester United. Manajer Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer menegaskan, anak asuhnya sedang berada dalam kondisi kepercayaan diri yang tinggi.
Modal tersebut bakal memberi sengatan spirit bagi Marcus Rashford dkk. "Saya tak suka kekalahan, dan ini menjadi tantangan luar biasa bagi Manchester United," tegas Solskjaer.
Sumber: Vidio.com Premier