Bola.com, Manchester - Manchester United dikabarkan sudah bersedia melepas Eric Bailly ke Arsenal. Namun, syarat utama dari Manchester United adalah mereka mau Arsenal membayar 30 juta pound.
Harga tersebut merupakan harga yang dikeluarkan Manchester United ketika memboyong Bailly dari Villarreal pada 2016. Saat itu, Bailly menjadi pembelian pertama Jose Mourinho.
Baca Juga
Advertisement
Setelah tampil istimewa pada musim perdananya di Manchester United, Bailly mulai menunjukkan penurunan performa. Cedera yang kerap dialami Bailly menjadi penyebab utama.
Hal itu membuat Bailly kehilangan status sebagai bek pilihan pertama di Manchester United. Kehadiran Victor Lindelof turut membuat nama Bailly semakin tenggelam dalam antrean.
Pada beberapa laga terakhir, Ole Gunnar Solskjaer coba kembali memercayakan lini pertahanan kepada Bailly. Namun, musibah menimpa pemain asal Pantai Gading tersebut.
Bailly mengalami cedera lutut pada laga melawan Chelsea. Cedera tersebut membuat Bailly terancam absen selama beberapa bulan ke depan.
Masalah itu semakin membulatkan tekad Manchester United untuk melepas Bailly. Arsenal menjadi satu-satunya klub yang menunjukkan minat untuk memboyong Bailly pada musim panas mendatang.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tergantung Hasil Final Liga Europa
Kemampuan Arsenal untuk mendatangkan Bailly pada musim panas mendatang bergantung kepada hasil laga final Liga Europa. Jika berhasil menjadi pemenang, Arsenal akan mendapatkan dana segar dari hadiah juara.
Selain itu, Arsenal juga akan mendapatkan dana tambahan karena lolos ke Liga Champions. Arsenal diperkirakan bisa mendapat uang mencapa 25 juta pound.
Uang tersebut bisa mereka gunakan untuk mendatangkan pemain anyar. Sebelumnya, Unai Emery hanya mendapat bujet sekitar 40 juta pound untuk belanja pemain pada musim panas mendatang.
Sumber: Metro
Advertisement