Bola.com, Manchester - Antonio Valencia mengungkapkan dua momen terbaiknya di Manchester United menjelang laga terakhirnya di Old Trafford kontra Cardiff City, Minggu (12/5/2019).
Laga itu merupakan yang ke-339 bagi Valencia untuk MU. Dia sudah memastikan akan menyudahi kariernya di Old Trafford pada akhir musim ini.
Baca Juga
Advertisement
"Saya punya dua momen terbaik. (Yang pertama) pertandingan melawan Bayern Munchen di Liga Champions (2010) dan pada menit ke-20 kami unggul 2-0. Itu atmosfer paling tak terlupakan yang saya alami sebagai pemain. Luar biasa," kata Valencia, seperti dilansir Team Talk, Sabtu (11/5/2019).
"(Yang kedua) gelar pertama saya bersama United, Piala Carling 2010, karena saya mencapai puncak impian sebagai anak kecil di Ekuador," imbuh dia.
Antonio Valencia juga mengucapkan terima kasih kepada fans Manchester United atas dukungan tanpa henti selama satu dekade terakhir. Dia bergabung pada 2009 dari Wigan. Selama di Old Trafford, dia ikut menyumbangkan dua gelar Premier League, Piala FA, dan dua Piala Liga, sebelum menjadi kapten tim saat menjuarai Liga Europa.
"(Momen perpisahan) adalah dunia bagi saya. Emosi yang naik-turun, dari kesedihan sampai kebahagian. Kesedihan karena saya memenangi segalanya sebagai pemain di sini dan akan merindukan momen-momen tersebut," kata Antinio Vanecia.
"Kesedihan karena kami pernah mengalami kekalahan besar sebagai tim, tapi terima kasih atas dukungan fans. Saya yakin mereka akan mendorong lebih banyak kesuksesan (untuk Manchester United)," imbuh dia.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Doakan Tetap Sukses
Valencia berterima kasih karena suporter selalu mendukungnya, termasuk ketika dia mengalami cedera serius.
"Istri dan putri saya, serta teman-reman dekat akan menemani saya di laga final," ujar Valencia.
"Saya harap mereka menikmati momen ini, sebanyak yang saya lakukan. Komitmen dan dukungan mereka selama 10 tahun krusial dalam kesuksesan saya," imbuh dia.
"Saya juga mendoakan yang terbaik untuk fans di masa depan. Semoga tim pada masa depan bisa memberikan kemenangan-kemenangan hebat," tegas Antonio Valencia.
Advertisement