Sukses


Liverpool Mulai Bergerak Dekati Ousmane Dembele

Bola.com, Liverpool - Juara Liga Champions 2019, Liverpool menjajaki peluang menggaet penyerang Barcelona, Ousmane Dembele, pada bursa transfer musim panas ini. Seperti dilansir Metro, Selasa (2/7/2019), The Reds sudah memulai kontak dengan Dembele.

Dengan kemungkinan hengkangnya Daniel Sturridge, tim besutan Jurgen Klopp itu tidak memiliki banyak pilihan di sektor depan. Jurgen Klopp meyakini Dembele bisa menjadi alternatif yang pas di lini depan Liverpool.

Namun, keinginan The Reds memboyong Dembele tak akan mudah. Raksasa Bundesliga, Bayern Munchen, juga kepincut dengan pemain berpaspor Prancis itu.

Die Roten menjadikan Dembele alternatif, lantaran harapan untuk menggaet penyerang Manchester City, Leroy Sane urung terealisasi.

Akan tetapi, Dembele dikabarkan masih ingin membuktikan kapasitasnya di Barcelona. Selain itu, El Barca juga hanya akan mempertimbangkan tawaran sebesar 93 juta pounds (Rp 1,6 triliun) untuk peminat sang pemain. 

Belum ada kabar resmi tentang nominal yang disiapkan Liverpool untuk memboyong Dembele. Namun, Rp 1,6 triliun tentu bukan jumlah yang kecil, termasuk untuk Liverpool

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kerap Cedera

Musim lalu, Ousmane Dembele sulit menemukan permainan terbaiknya selama berada di Camp Nou. Dembele kerap mengalami cedera dan masalah kebugaran.

Sepanjang musim 2018-2019, Dembele tampil sebanyak 42 laga bersama El Barca. Dari 42 laga yang dijalani, ia sukses menyumbang 14 gol dan sembilan assist.

Selain Ousmane Dembele, Liverpool juga ingin membawa pulang Philippe Coutinho ke Anfield di bursa transfer musim panas 2019.

Sumber: Metro

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer