Bola.com, London - Arsenal siap melepas Laurent Koscielny pada bursa transfer musim panas 2019. Kapten Arsenal itu ingin kembali ke negaranya dan bergabung dengan Bordeaux.
Koscielny membuat berita ketika menolak untuk ikut kegiatan pramusim Arsenal ke Amerika Serikat. Ia meminta manajemen The Gunners untuk membebaskannya dari kontrak.
Baca Juga
Ruben Amorim Setelah Lihat MU Dibantai Bournemouth di Old Trafford: Semuanya Terasa Begitu Sulit! Menyerah Nih?
Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris Tadi Malam: Drama 9 Gol, Liverpool Kalahkan Spurs dan Mantap di Puncak
Bursa Transfer Liga Inggris: MU Cari Pelapis Onana, Pantau Kiper Leeds United
Advertisement
Saat ini, kontrak Koscielny di Arsenal hanya tersisa hingga Juni 2019. Ia sudah membela Arsenal sejak 2010.
Koscielny merasa Arsenal sulit untuk bersaing di Premier League karena manajemen kurang berkomitmen untuk membangun tim. Hal itu menjadi alasannya untuk hengkang.
Arsenal disebut akan memenuhi permintaan Koscielny. Hal itu terjadi setelah Arsenal menjadwalkan pertemuan dengan Bordeaux.
“Laurent Koscielny adalah pemain yang hebat. Bordeaux akan sangat senang jika bisa diperkuat oleh Koscielny,” ujar direktur teknik Bordeaux, Eduard Macia.
“Namun, ia masih terikat kontrak dengan Arsenal. Kami hanya bisa berbicara sampai hal itu saja,” ungkap Macia.
Laurent Koscielny menjadi kapten Arsenal sebagai suksesor Per Mertesacker yang pensiun.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Unai Emery Jaga Harapan untuk Laurent Koscielny
Manajer Arsenal, Unai Emery, mengaku masih berharap kalau Laurent Koscielny mau mengubah pendiriannya.
“Saya masih berharap kalau Koscielny akan tetap bersama Arsenal pada musim mendatang,” ujar Emery.
“Ia adalah pemain penting dan ia adalah kapten tim,” ungkap Emery.
Sumber: Express
Advertisement