Sukses


Catatan Statistik Unik Raheem Sterling dan Rekor Hattrick di Pentas Premier League

Bola.com, Jakarta - Raheem Sterling, yang mencetak hattrick ketika juara bertahan Premier League, Manchester City menggasak West Ham 5-0 pada laga pekan pertama kompetisi akhir pekan lalu.

Dia menjadi pemain kedelapan yang mencetak hattrick pada pekan pembukaan Premier League, tetapi yang pertama sejak Didier Drogba meraih treble dalam kemenangan Chelsea 6-0 atas West Brom pada awal musim 2010-2011.

Gol kedua Sterling adalah golnya yang ke-50 di liga untuk City saat ia menjadi pemain keenam terproduktif setelah Sergio Aguero, Yaya Toure, Carlos Tevez, David Silva dan Edin Dzeko.

Nama Sterling terkerek menempati urutan ke-25 dalam daftar pencetak hattrick di pentas Premier League. Jalan panjang harus dilalui penyerang sayap berdarah Jamaika itu menyamai kompatriot setim, Sergio Aguero dan Alan Shearer Si Raja Hattrick.

Berikut ini data-fakta hatrick di Premier League:

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pengoleksi Hatrrick Terbanyak di Premier League

  • 9 Sergio Aguero, Alan Shearer, Robbie Fowler
  • 8 Harry Kane, Thierry Henry, Michael Owen
  • 7 Wayne Rooney
  • 6 Luis Suarez
  • 5 Robin van Persie, Andrew Cole, Dimitar Berbatov, Ruud van Nistelrooy, Ian Wright
  • 4 Dwight Yorke, Jimmy Floyd Hasselbaink, Chris Sutton, Matt le Tissier, Kevin Campbell, Teddy Sheringham, Carlos Tevez, Les Ferdinand, Jermain Defoe, Yakubu, Fernando Torres
  • 3 Tony Cottee, Emmanuel Adebayor, Nicolas Anelka, Theo Walcott, Didier Drogba, Frank Lampard, Raheem Sterling, Robbie Keane, Romelu Lukaku, Ole Gunnar Solskjaer, Dion Dublin

 

3 dari 3 halaman

Klub Paling Banyak Mengoleksi Hattrick di Premier League

  • 39 Arsenal, Liverpool
  • 32 Manchester United
  • 24 Chelsea, Manchester City, Tottenham
  • 17 Blackburn
  • 15 Everton
  • 14 Newcastle
  • 10 Aston Villa, Leeds

Sumber: BBC

Video Populer

Foto Populer