Bola.com, Manchester - Manchester City akan menghadapi Watford pada laga pekan keenam Premier League di Stadion Etihad, Sabtu (21/9/2019). Melakoni duel ini, Man City diunggulkan memetik kemenangan.
City memiliki tren apik pada saat bersua Watford. The Citizens meraih 11 kemenangan beruntun kontra The Hornets di seluruh ajang, dan berhasil mencetak 38 gol.
Baca Juga
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
Dorr! Belum Disodori Kontrak Baru dari Liverpool, Mohamed Salah: Situasinya Sekarang, Sepertinya Saya Bakal Cabut
Liga Inggris: Steve Cooper Dipecat, Ruud van Nistelrooy Jadi Favorit Manajer Leicester City
Advertisement
Andai kembali meraih hasil positif, Manchester City akan mempertahankan hegemoni atas Watford. Selain itu, Man City bakal menjadi satu-satunya klub yang meraih 12 kemenangan berturut-turut atas The Hornets.
Meski begitu, Watford harus tetap diwaspadai. Pasalnya, tim tamu bertekad untuk meraih kemenangan perdana di Premier League musim ini, setelah dalam lima laga terakhir hanya mampu memetik dua hasil imbang dan menelan tiga kekalahan.
Watford juga ingin bisa keluar dari zona degradasi. Saat ini, mereka berada di dasar klasemen dengan nilai dua, tertinggal delapan poin dari Manchester City yang menghuni posisi kedua.
Berikut ini adalah data dan fakta jelang pertandingan Manchester City melawan Watford:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Head to head
1. Watford menelan kekalahan dalam 11 laga terakhir melawan Manchester City di semua ajang kompetisi. Selain itu, mereka juga kebobolan 38 gol dari 11 pertandingan tersebut.
2. Andai menelan kekalahan ke-12 secara beruntun kontra City, Watford menorehkan catatan terburuk melawan klub mana pun. Sebelumnya, mereka kalah 11 laga secara beruntun melawan Manchester United antara 1987 sampai 2016.
3. Manchester City telah mencetak 25 gol dan hanya kebobolan tiga gol dalam enam pertandingan terakhir melawan Watford. Satu di antara hasil positif yang diraih adalah kemenangan 6-0 atas The Hornets, pada final Piala FA musim lalu.
Advertisement
Data dan fakta Manchester City
1. Delapan dari 11 gol terakhir yang bersarang ke gawang Manchester City tercipta dari situasi set-piece.
2. Manchester City masuk dalam rekor di Premier League sebagai klub yang mencetak gol dalam 27 pertandingan secara beruntun.
3. Sergio Aguero telah mencetak 10 gol dalam tujuh penampilan terakhir melawan Watford di semua kompetisi, termasuk hattrick pada Januari 2014 di Piala FA dan September 2017 di Premier League.
4. Aguero telah mencetak gol dalam enam penampilan terakhirnya di Premier League. Pemain terakhir yang mencetak gol dalam tujuh laga secara beruntun di Premier Legaue adalah Romelu Lukaku, ketika masih berseragam Everton pada Desember 2015.
5. Sergio Aguero akan menjadi pemain ketiga yang mencetak 100 gol di Premier League di satu stadion (Stadion Etihad). Sebelumnya ada Thierry Henry dengan 114 gol di Highbury dan Wayne Rooney dengan 101 gol di Old Trafford.
Data dan fakta Watford
1. Watford hanya mendulang 40 poin dalam 39 pertandingan terakhir di Premier League (10 menang; 10 imbang; 19 kalah).
2. The Hornets belum pernah menang dalam sembilan pertandingan terakhir di Premier League, sejak mengalahkan Huddersfield Town pada 20 April lalu (3 imbang; 6 kalah).
3. Hanya Manchester City dan Liverpool yang lebih banyak melepaskan tembakan di Premier League musim ini, dibandingkan Watford (81). Namun, Watford hanya mencetak lima gol.
4. Watford selalu menelan kekalahan dalam 15 pertandingan tandang terakhir mereka di Premier League melawan enam klub teratas. Skor agregat kontra enam klub teratas adalah 9-45.
Sumber: BBC
Advertisement