Bola.com, Manchester - CEO Ajax Amsterdam, Edwin van der Sar, sempat membantah bakal menjabat sebagai Direktur Sepak Bola Manchester United. Namun kini, Van der Sar mempertimbangkan untuk kembali ke MU.
Mantan kiper Timnas Belanda itu merupakan satu di antara legenda The Red Devils. Berkat peran Edwin van der Sar di bawah mistar gawang, Manchester United berhasil meraih 10 titel juara dari 2005 hingga 2011.
Baca Juga
Advertisement
Setelah memutuskan pensiun pada 28 Mei 2011, dia duduk di jajaran manajemen Ajax Amsterdam. Van der Sar sempat menjabat sebagai direktur marketing pada 19 November 2012, dan kini dipercaya mengemban tugas CEO Ajax sejak 2016.
Di bawah kendali pria 48 tahun tersebut, Ajax tampil impresif. Pada musim lalu, de Godenzonen berhasil meraih dua gelar juara, yakni Eredivisie Belanda dan KNVB Cup.
Kinerja Edwin van der Sar bersama Ajax Amsterdam membuat Manchester United kepincut. MU kini sedang menyusun ulang jajaran manajerial klub. Mereka mencari seorang direktur sepak bola, dan Van der Sar dianggap sebagai sosok yang ideal.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Berminat Kembali
Edwin van der Sar awalnya sempat menolak tawaran untuk menjabat sebagai Direktur Sepak Bola Manchester United. Namun kini, dia mempertimbangkan untuk kembali ke Tim Setan Merah.
"Selain keluarga saya, istri dan anak-anak saya, dan semua yang saya cintai dalam hidup saya, itu adalah Ajax. Mereka memberi saya kesempatan untuk berkembang, membina saya, memberi saya kesempatan untuk bersinar di dunia sepak bola," papar Van der Sar.
"Dan klub terakhir dalam karier saya (Manchester United), juga memberi saya banyak perhatian, pengakuan, dan segalanya, berkembang pada tahap selanjutnya. Tentu saja saya akan tertarik, tertarik pada suatu posisi," lanjutnya.
"Tetapi, saya perlu belajar lebih banyak di sini (Ajax), mengembangkan diri saya lebih jauh dan tentu saja akhirnya mari kita lihat apa yang akan terjadi pada masa depan."
"Manchester United adalah klub yang fantastis, ada banyak penggemar di seluruh dunia. Semua orang ingin bermain untuk mereka dan akhirnya, bekerja untuk mereka," papar Van der Sar.
Sumber: Mirror
Advertisement