Sukses


Hasil Pertandingan Premier League: Manchester United Hentikan Tren Gemilang Liverpool

Bola.com, Jakarta - Manchester United menahan Liverpool dengan skor 1-1 pada laga pekan kesembilan Premier League, Minggu (20/10/2019). Hasil tersebut membuat MU menghentikan tren gemilang The Reds di liga.

Menjamu Liverpool di Old Trafford, The Red Devils tampil di bawah tekanan. Berdasarkan statistik di situs resmi Premier League, Manchester United mencatatkan 32,1 persen penguasaan bola, berbanding 67,9 persen milik Liverpool.

Mereka juga hanya memperoleh dua peluang bagus dari tujuh kesempatan. Di sisi lain, skuat Si Merah melepaskan 10 tembakan yang empat di antaranya mengarah ke gawang.

Meski begitu, MU berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-36 lewat aksi Marcus Rashford. Umpan Daniel James mampu dikonversikan Rashford menjadi gol dengan tendangan kaki kanan.

Liverpool langsung membalas lewat aksi Sadio Mane pada menit ke-44. Akan tetapi, gol tersebut dibatalkan Video Assistant Referee (VAR), karena menilai Mane telah lebih dulu melakukan handball.

Liverpool baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-85. Umpan silang Andrew Robertson dari sisi kiri berhasil dikonversikan Adam Lallana menjadi gol dengan tembakan kaki kanan.

Memasuki menit-menit akhir, pertandingan berjalan semakin sengit. Akan tetapi, sampai wasit meniupkan peluit berbunyi panjang tanda laga usai, skor 1-1 tetap bertahan.

Hasil tersebut membuat Manchester United menghentikan catatan apik Liverpool di Premier League. Sebelumnya, The Reds berhasil menyapu bersih kemenangan dalam 17 pertandingan terakhir di liga.

Pertandingan pekan kesembilan Premier League masih menyisakan satu laga lagi, yakni Sheffield United kontra Arsenal yang berlangsung di Bramall Lane, Senin (21/10/2019). 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Pertandingan Premier League

Sabtu (19/10/2019):

Everton 2 - 0 West Ham United

Gol: Bernard 17', Gylfi Sigurdsson 90+2'

AFC Bournemouth 0 - 0 Norwich City

Gol: -

Aston Villa 2 - 1 Brighton and Hove Albion

Gol: Jack Grealish 45+2, Matt Targett 90+4'; Adam Webster 21'

Chelsea 1 - 0 Newcastle United

Gol: Marcos Alonso 72'

Leicester City 2 - 1 Burnley

Gol: Jamie Vardy 45', Youri Tielemans 74; Chris Wood 26'

Tottenham Hotspur 1 - 1 Watford

Gol: Dele Alli 86'; Abdoulaye Doucoure 6'

Wolverhampton Wanderers 1 - 1 Southampton

Gol: Raul Jimenez 61'; Danny Ings 53'

Crystal Palace 0 - 2 Manchester City

Gol: Gabriel Jesus 39', David Silva 41'

Minggu (20/10/2019):

Manchester United 1 - 1 Liverpool

Gol: Marcus Rashford 36'; Adam Lallana 85'

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Premier League

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer