Sukses


Luapan Kegembiraan Bomber Arsenal Saat Rayakan Gol Nicolas Pepe

Bola.com, Jakarta - Arsenal berhasil meraih poin penuh saat menjamu Vitoria Guimaraes pada laga lanjutan Grup F Liga Europa di Stadion Emirates, Jumat (25/10/2019) dini hari WIB. Nicolas Pepe menjadi pahlawan dengan mencetak brace.

Dua gol Pepe ke gawang Guimaraes tercipta jelang pertandingan berakhir, yakni pada menit ke-80 dan 90+2'. Bahkan, gol tendangan bebas Pepe pada injury time membuat The Gunners menang 3-2 atas Vitoria Guimaraes. 

Suporter Arsenal larut dalam perayaan gol penentu kemenangan, tak terkecuali Pierre-Emerick Aubameyang. Penyerang berpaspor Gabon itu tidak masuk skuat Arsenal dan harus menyaksikan laga dari tribune VVIP. 

Saat gol terjadi, Aubameyang berjingkrang-jingkrang bersama rekannya, Sokratis Papastathipoulos.

Kegembiraan Aubameyang ini diunggah oleh satu di antara penggemar Arsenal di media sosial sembari menulis pesan "Striker ku" dengan emoji love. Unggahan ini langsung mendapat perhatian dari netizen dan membalas postingan tersebut di kolom komentar.

"Auba.... Manusia ini tidak bermain, tetapi dia dalam warna Merah dan Putih !!! #MyStriker #COYG."

"Tidak dapat dipercaya Arsenal dapat terlepas dari kematian! Kesabaran yang luar biasa! satu lagi kemenagan @Arsenal untuk Hector Bellerin sebagai kapten! #ARSVSC," balas penggemar Arsenal.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pembelian Termahal Arsenal

Pierre-Emerick Aubameyang jelas bergembira dengan gol yang dicetak Nicolas Pepe. Pasalnya, pemain berpaspor Pantai Gading itu sempat menjadi bahan olok-olokan setelah duel melawan Sheffield United.

Nicolas Pepe gagal mencetak gol ke gawang Sheffield. Padahal ia dalam kondisi tidak terkawal. Pepe juga rekrutan mahal Arsenal musim ini.

Manajemen Meriam London harus merogoh kocek hingga 72 juta pounds (Rp1,2 triliun) untuk memboyongnya dari Lille.

Video Populer

Foto Populer