Bola.com, Jakarta - Jauh sebelum saga transfer Bruno Fernandes terjadi, gelandang asal Portugal ini sudah mengidolai tim Manchester United era Cristiano Ronaldo. Sejak kecil, Bruno Fernandes sudah rajin menyaksikan aksi Cristiano Ronaldo bersama Manchester United dari layar kaca.
Kedatangan Bruno diharapkan bisa memecah kebuntuan Ole Gunnar Solksjaer perihal pemain nomor 10. Selama ini, posisi itu hanya diisi oleh Andrea Pereira, Jesse Lingard, dan Juan Mata.
Baca Juga
Advertisement
Sayang, performa ketiganya belum begitu meyakinkan. Terutama Jesse Lingard yang terus dikritik karena tak juga tampil sesuai ekspektasi fans.
Mampukah Bruno Fernandes menjawab ekspektasi dari direksi, pelatih, rekan setim dan khususnya fans Setan Merah di seluruh dunia?