Bola.com, Jakarta - Bursa transfer musim dingin 2020 liga-liga top Eropa resmi ditutup pada Jumat (31/1/2020) waktu setempat atau Sabtu pagi WIB. Sejumlah klub Eropa berhasil mendapatkan pemain yang diinginkan.
Penutupan jendela transfer Januari 2020 di lima liga top Eropa berbeda-beda. Bursa transfer Premier League (Inggris), La Liga (Spanyol), dan Ligue 1 (Prancis) berakhir pada pukul 23.00 waktu setempat.
Baca Juga
Advertisement
Sementara itu, Bundesliga (Jerman) ditutup pada pukul 17.00 waktu setempat, dan Serie A (Italia) ditutup pada pukul 19.00 waktu setempat.
Klub-klub top Eropa yang biasanya aktif pada bursa transfer musim panas, tak banyak mendatangkan pemain anyar pada Januari 2020. Manchester City, Chelsea, Barcelona, Bayern Munchen, dan AC Milan tak mengeluarkan uang sepeser pun.
Justru klub-klub papan tengah yang gencar mendatangkan pemain anyar pada bursa transfer Januari 2020. Napoli mengucurkan dana hingga 65,4 juta euro (Rp 987 miliar) untuk mendatangkan lima pemain baru, Hertha Berlin menghabiskan 63 juta euro (Rp 951 miliar) untuk menggaet tiga nama.
Manchester United akhirnya sukses mendapatkan pemain buruannya, Bruno Fernandes. MU menebus Fernandes dari Sporting CP dengan banderil 55 juta euro (Rp824 miliar).
Lantas, bagaimana aktivitas transfer klub-klub Eropa lainnya pada hari terakhir bursa transfer? Berikut ini adalah ulasannya.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jumat (31/1/2020):
Pukul 16.35 WIB
Burnley berhasil mendapatkan tanda tangan Josh Brownhill dari Bristol City. Namun, tak disebutkan secara pasti berapa dana yang harus dikeluarkan Burnley untuk mendapatkan Josh. Gelandang berusia 24 tahun tersebut sepakat menandatangani kontrak berdurasi 4,5 musim.
Clarets Secure Brownhill Deal https://t.co/VHu050vGiN
— Burnley FC (@BurnleyOfficial) January 30, 2020
Atalanta meminjam Adrien Tameze dari Nice dengan banderol 8 juta euro (Rp 120 miliar). Atalanta memiliki opsi untuk mempermanenkan status si pemain pada akhir musim ini.
Adrien #Tameze è un giocatore dell’Atalanta! ⚫️🔵 Bienvenue Adrien! 💪🏾@AdrienTameze is an #Atalanta player! 🙌🏾 #WelcomeAdrien! 🖤💙#GoAtalantaGo ⚫️🔵 pic.twitter.com/hu7Eev1FDe
— Atalanta B.C. (@Atalanta_BC) January 31, 2020
Pukul 17.30 WIB
Arsenal mendapatkan Cedric Soares dari Southampton dengan status pinjaman. The Gunners berpeluang mendapatkan Cedric secara cuma-cuma pada akhir musim ini, karena kontraknya bersama Southampton usai pada 30 Juni 2020.
Cedric is to join us on loan until the end of the season.💬 Send us your welcome messages for @OficialCedric 👇
— Arsenal (@Arsenal) January 31, 2020
Advertisement
Atletico Madrid
Pukul 19.01 WIB
Atletico Madrid berhasil memulangkan Yannick Carrasco. Atletico meminjam winger Timnas Belgia itu dari Dalian Yifang hingga akhir musim ini.
[📝] Acuerdo con el Dalian Professional FC para la cesión de @CarrascoY21. 😀👋 ¡Bienvenido! 🔴⚪👉 https://t.co/i14EuFbIpM#BienvenidoCarrasco #AúpaAtleti pic.twitter.com/INDvR1MpZB
— Atlético de Madrid (@Atleti) January 31, 2020
Manchester United
Pukul 04.14 WIB
Manchester United akhirnya merekrut Odion Ighalo pada detik-detik terakhir bursa transfer musim dingin. Striker Shanghai Shenhua itu dipinjam hingga akhir musim dengan opsi pembelian jika permainannya memuaskan.
Manchester United memang krisis striker setelah Marcus Rashford cedera serius belum lama ini. Itu sebabnya manajer Ole Gunnar Solskjaer ingin merekrut striker berpengalaman setidaknya untuk membantu tim hingga akhir musim.
✍ #MUFC can confirm that Odion Ighalo will join us on loan from Shanghai Shenhua until the end of the season.Welcome, Odion! 🔴
— Manchester United (@ManUtd) February 1, 2020
Advertisement
Barcelona
Pukul 03.56 WIB
Barcelona mengonfirmasi pembelian gelandang Palmeiras, Matheus Fernandes. Namun sang pemain baru akan hadir pada musim panas mendatang.
Pemain berusia 21 tahun itu ditebus dengan harga tujuh juta euro yang bisa melonjak menjadi 10 juta euro. Ia mendapat kontrak berdurasi lima tahun.