Sukses


Kelebihan Lain Steven Bergwijn di Mata Jose Mourinho

Bola.com, Jakarta - Steven Bergwijn menampilkan performa impresif saat Tottenham Hotspur mengalahkan Manchester City. Pujian setinggi langit pun terlontar dari mulut Jose Mourinho kepadanya.

Pemain Tim Nasional Belanda itu diboyong ke Tottenham Hotspur dari PSV Eindhoven dengan dana mencapai 25 juta pounds. Bergwijn membayarnya dengan mencetak satu gol ke gawang City akhir pekan kemarin pada pertandingan yang berakhir dengan skor 2-0 itu.

Melihat penampilan Bergwijn dan kemenangan Spurs atas City, Mourinho tanpa ragu melempar pujian kepada gelandang berusia 22 tahun tersebut.

"Gol debut itu menuntaskan performa impresif Bergwijn. Artinya, terlepas dari gol yang ia lesakkan, penampilannya sangat bagus, sangat solid, sangat dewasa," kata Mourinho.

Tak cuma bagus dalam menyerang, Mourinho juga melihat Bergwijn andal dalam membantu pertahanan. Padahal, pemain yang mengenakan nomor warisan Christian Eriksen itu baru saja bergabung.

"Kerja keras kami di sesi latihan terbayar. Bergwijn baru saja datang pada Kamis, jadi dia harus cepat beradaptasi dengan tim ini," kata Mourinho lagi.

"Bergwijn mampu bertarung dengan baik melawan Kyle Walker yang berada pada area yang sama, tapi ia dengan cerdik mengelabuinya dan menciptakan peluang-peluang berbahaya."

"Bergwijn juga sanggup bertahan dengan baik, dia paham menempatkan posisi, bagaimana bertahan secara zonal marking, dan sebagainya," ujar manajer Tottenham Hotspur itu memungkasi.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kebahagiaan Bergwijn

Selepas pertandingan, Bergwijn kehabisan kata-kata. Baginya, mencetak gol pada laga debut melawan tim sebesar Manchester City adalah impian yang jadi kenyataan.

"Ini luar biasa. Ini mimpi menjadi kenyataan untuk mencetak gol dalam debut saya. Saya sangat senang berada di sini dan mencetak gol," kata Bergwijn.

"Sebagai seorang anak kecil saya ingin berada di sini dan bermain di Premier League, jadi mencetak gol pada debut saya sungguh sulit dipercaya," Bergwijn menambahkan.

Dengan hasil ini, Tottenham naik ke posisi lima klasemen Liga Inggris dengan 37 poin. The Lilywhites masih tertinggal empat angka dari Chelsea yang berada di atasnya.

Sumber: Goal International

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer