Sukses


Liverpool Siap Lanjutkan Tren Positif di Kandang Norwich City

Bola.com, Jakarta - Liverpool dalam kondisi positif menjelang lawatan ke markas Norwich City pada lanjutan Premier League 2019-2020, Minggu (15/2/2020).

Dua pemain yang sempat cedera otot, Sadio Mane dan James Milner dalam pertarungan untuk tampil. Keduanya sudah ikut berlatih setelah pemulihan cedera otot.

Mane absen dalam dua pertandingan terakhir di Liga Premier, sementara Milner absen sejak pertandingan Piala FA melawan Everton.

"Ini kabar baik. Mereka berdua berlatih sejak hari Senin. Mereka berdua berlatih selama seminggu terakhir," kata manajer Liverpool, Jurgen Klopp pada konferensi pers menjelang laga, dikutip dari situs resmi klub.

Klopp juga yakin anak asunya tak kehilangan ritme setelah jeda musim dingin.

"Ketika Anda selalu bermain dan bermain dan bermain, bukan karena kami tidak menikmatinya, kami sangat menikmatinya," kata Jurgen Klopp, dikutip dari situs resmi Liverpool.

"Tetapi melakukan sesuatu yang lain selama satu minggu di tengah musim adalah hal yang bagus. Anda menantikan pertandingan berikutnya seperti Anda tidak bermain selama setengah tahun terakhir.

"Jadi itu sangat bagus dan mudah-mudahan kami bisa melakukannya," kata Klopp.

Liverpool belum terkalahkan hingga saat ini. Peluang mereka untuk mempertahankan rekor tersebut sangat besar.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan dan Klasemen Sementara

Sabtu (15/2/2020) Pukul 00.30

Norwich City Vs Liverpool 

 

Klasemen sementara

 
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer