Jakarta - Striker Raul Jimenez sukses mencuri perhatian para penggila sepak bola. Namanya terus melambung sejak pertama kali tiba di Premier League. Bahkan baru-baru ini, pamornya di Transfermarkt mampu melewati dua sosok pemain paling disegani di dunia, yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Lionel Messi (Barcelona) dan Cristiano Ronaldo (Juventus) boleh saja dianggap sebagai pemain-pemain terbaik di dunia saat ini. Trofi yang mereka raih dan deretan penghargaan, serta koleksi gol yang sudah dikumpulkan selama ini, menjadi bukti ketangguhan Messi dan Ronaldo di lapangan hijau. '
Advertisement
Namun dalam sepekan terakhir, kedua nama ini seakan terlupakan. Sebaliknya, sosok Jimenez justru membuat banyak orang penasaran. Situs Transfermarkt lewat berita mereka pada edisi edisi Senin memunculkan sosok Raul Jimenez sebagai pemain paling dicari di seluruh liga top Eropa, akhir pekan lalu.
Seperti dilansir AS, dalam dari lima pemain paling dicari versi Transfermarkt, Jimenez mengungguli pemain Liverpool, Daniel Sturridge. Jimenez juga berada di atas dua bintang Real Madrid El Clasico pekan lalu, Mariano Diaz dan Vinicius Junior hingga sang mega bintang Cristiano Ronaldo.
Saksikan juga video menarik di bawah ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Harga Selangit
Jimenez menjalani musim terbaiknya sejak pertama kali tiba di panggung Premier League. Dia pertama kali bergabung dengan Wolverhampton pada tahun 2018 lalu dengan status sebagai pemain pinjaman. Setahun kemudian statusnya berubah permanen dan semakin jadi andalan lini depan Wolverhampton.
Hingga saat ini, Jimenez telah bermain pada 86 laga bersama Wolverhampton dan mencetak 39 gol dan 18 assist di semua kompetisi. Namanya semakin meroket setelah mencetak gol penentu kemenangan 3-2 yang diraih Wolverhampton atas Tottenham Hotspur, pada akhir pekan lalu.
Di situs transfermarkt, harga Jimenez kini mencapai 42 juta euro atau setara Rp661 Miliar.
Advertisement
Ronaldo Blokir Transfermarkt
Namun Ronaldo sepertinya tidak terlalu memperdulikan data yang baru dilansir situs transfermarkt tersebut. Sebab Ronaldo belakangan dikabarkan telah memblokir situs data pemain itu.
Langkah itu diambil Ronaldo karena harga jualnya terus melorot. Melansir dari Transfermarkt, harga pasar Ronaldo kini berada di angka 67,5 juta pounds. Padahal sebelumnya, Ronaldo pernah menjadi pemain termahal dunia saat dibeli Real Madrid dari Manchester United pada 2009. Kala itu, El Real menggelontorkan 80 juta pound (Rp 1,3 triliun) demi memboyong Ronaldo ke Santiago Barnebeu.
Kemudian saat pindah ke Juventus, Ronaldo memiliki nilai transfer sebesar 117 juta euro atau setara dengan Rp1,7 triliun. Kini harga jual pemain Portugal itu telah telah dilewati beberapa pemain seperti Philippe Coutinho, Ousmane Dembele, Joao Felix, Kylian Mbappe hingga Neymar Jr.
Rendahnya nilai jual membuat Ronaldo tak terkesan hingga dikabarkan memblokir situs data pemain itu. Hal itu diungkapkan sebuah akun Twitter @False9Messi yang menunjukkan sebuah utas bahwa Ronaldo telah memblokir situs asal Jerman tersebut.
Ronaldo blocked transfermarkt because he wasn't happy with his market value dkm 😭 pic.twitter.com/GUGendUFnZ
— Ⓢ (@False9Messi) March 1, 2020
"Kami tidak dapat menandai Ronaldo karena dia memblokir kami setelah ia melihat nilai pasarnya," tulisnya.
Sumber asli: AS
Disadur dari: Liputan6.com (Marco Tampubolon, Published 4/3/2020)