Jakarta - Skuat Manchester United makin solid dan padu jelang berakhirnya Premier League 2019-2020 sehingga memunculkan spekulasi mengenai siapa yang tak perlu dipertahankan musim depan. Ada beberapa pemain yang layak untuk dilepas pada bursa transfer terdekat.
Setan Merah untuk sementara menempati peringkat ke-5 klasemen Premier League dengan 58 poin. Dari 34 penampilan, Manchester United menang 16 kali, imbang 10 kali dan kalah 8 kali.
Baca Juga
Advertisement
Peningkatan performa itu boleh jadi tanda kalau Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mulai menemukan komposisi terbaik. Di lini tengah misalnya, duet Bruno Fernandes dan Paul Pogba mulai tak tergantikan.
Kini, Solskjaer tinggal mencari pemain yang dibutuhkan di bursa transfer. Pada saat bersamaan, ia harus melepas beberapa nama yang tak lagi masuk skuat utama.
Seperti dilansir Sportskeeda, berikut tiga pemain yang diprediksi terdepak dari Manchester United.
Saksikan Video MU di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Phil Jones
Pada mulanya karier Jones bersama MU cukup menjanjikan. Jones bahkan sempat disamakan dengan legenda MU, Duncan Edwards oleh Sir Bobby Charlton.
Sayangnya, prediksi Charlton kali ini meleset. Alih-alih menjadi andalan, karier Jones justru semakin menukik.
Boleh dibilang, pensiunnya Sir Alex Ferguson pada 2013 mengubah peruntungan Jones. Pasalnya, Jones adalah bek andalan Ferguson sejak dibeli dari Blackburn Rovers pada 2011.
Selain faktor Ferguson, karier Jones juga meredup lantaran faktor cedera. Hal itu membuat pergerakannya lambat dan gampang dilewati.
Advertisement
2. Jesse Lingard
Lingard sejatinya 'satu angkatan' dengan Marcus Rashford saat naik ke tim utama MU dari tim akademi. Namun nasib kedua pemain itu ternyata berbeda.
Rashford berhasil tampil sebagai ujung tombak andalan Setan Merah. Sebaliknya, Lingard yang berposisi sebagai gelandang sayap gagal menunjukkan performanya.
Pemain berusia 27 tahun itu kerap dijadikan kambing hitam saat MU tampil buruk. Dari 35 penampilan di musim ini, Lingard baru mencetak dua gol dan satu assist.
Beberapa klub sudah dikaitkan dengan namanya. Salah satunya adalah West Ham United.
1. Alexis Sanchez
Harapan besar sempat menggantung di pundak Sanchez saat ia bergabung dari Arsenal pada bursa Januari 2018. Namun pemain asal Chile itu ternyata malah lebih akrab dengan bangku cadangan.
Fans MU pun menilai Sanchez sudah layak angkat kaki dari Old Trafford. Saat ini, Sanchez berstatus sebagai pemain pinjaman di Inter Milan.
Melihat prospek bagus duet Bruno Fernandes-Paul Pogba, sulit rasanya melihat Sanchez masuk ke tim utama MU musim depan. Alhasil, Solskjaer pun tampaknya bakal melepas Sanchez.
Sumber: Sportskeeda
Disadur dari: Liputan6.com (Luthfie Febrianto/Windi Wicaksono
Advertisement