Sukses


Solskjaer Protes soal Jadwal Semifinal Piala FA Manchester United Vs Chelsea

Jakarta - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengkritik perlakuan berbeda kepada Chelsea jelang semifinal Piala FA. Chelsea diketahui punya lebih banyak waktu istirahat ketimbang United.

Manchester United dan Chelsea akan bertemu di Wembley dalam semifinal Piala FA, Senin (20/6/2020) dinihari WIB. Sebelum menghadapi laga itu, MU harus turun berlaga untuk meladeni Crystal Palace pada Jumat (17/6/2020) dinihari WIB.

Di saat yang sama, Chelsea bisa beristirahat lantaran sudah melakoni partai Liga Inggris lebih dahulu. Perbedaan jeda waktu itulah yang dikritik Solskjaer.

"Ada kekhawatiran karena jelas mereka punya 48 jam lebih banyak untuk pemulihan dan beristirahat," kata Solskjaer seperti dilansir Sportskeeda.

"Ini tidak adil. Kami berbicara soal jadwal yang adil sebelum kompetisi dimulai lagi. Tentu saja hal ini tidak termasuk," katanya menambahkan.

Selain di Piala FA, Manchester United dan Chelsea juga bersaing memperebutkan tiket ke Liga Champions di tabel klasemen Liga Inggris. MU untuk sementara berada di tempatk leima dengan 59 poin, sementara Chelsea di tempat ketiga dengan 63 poin.

 

Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Fokus ke Palace

Hal itu pula yang membuat Solskjaer belum mau memikirkan laga semifinal Piala FA. Manajer asal Norwegia tersebut menegaskan bakal lebih dulu fokus ke laga melawan Palace.

"Saya kira saya harus berpikir soal melawan Palace, memenangkan laga itu, fokus ke sana lalu mulai menyusun kekuatan," ujarnya.

Sumber asli: Sportskeeda

Disadur dari: Liputan6.com (Luthfie Febrianto/Jonathan Pandapotan, Published 16/7/2020)

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

  • Piala FA

  • Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer