Bola.com, Jakarta - Pertandingan Premier League pekan ke-37 menjadi momen spesial bagi Liverpool. The Reds berhasil menumbangkan tim tamu, Chelsea, dengan skor 5-3 di Stadion Anfield, Kamis dini hari WIB (23/7/2020).
Kemenangan tersebut tak memengaruhi Liverpool yang telah keluar sebagai juara musim ini. Saat ini Liverpool mengoleksi 96 poin.
Baca Juga
Advertisement
Selepas laga kandang terakhir musim ini tersebut, the Reds mengangkat trofi Premier League musim 2019-2020. Momen yang telah dinantikan 30 tahun lamanya.
Dalam kebahagian tersebut, the Reds harus berpisah dengan satu di antara pemainnya. Musim 2019-2020 adalah akhir perjalanan Adam Lallana di Anfield.
Gelandang Inggris itu telah menghabiskan enam tahun masa baktinya berseragam Liverpool. Pemain berusia 32 tahun ini akan meninggalkan Liverpool dengan status bebas transfer pada akhir bulan.
Bersama the Reds, dia telah mencetak 22 gol dari 178 penampilan sejak didatangkan dari Southampton 2014.
"Dia salah seorang pemain paling penting sejak saya ada di sini. Dia sudah menjadi legenda di sini sehingga dia sekarang bisa menjadi legenda di tempat lain mulai musim depan," tutur Jurgen Klopp, manajer Liverpool.
Selama membela Liverpool, Adam Lallana telah mempersembahkan banyak trofi, termasuk Liga Champions 2019 dan Premier League 2019-2020.
kepergian Adam Lallana dari Liverpool mendapat reaksi beragam dari kalangan netizen, terutama kalangan penggemar the Reds.
Berikut beberapa reaksi netizen yang dikumpulkan Bola.com dari berbagai sumber di media sosial, Kamis (23/7/2020).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Satu di Antara Jajaran Legenda Liverpool
Advertisement
2. Gelandang yang Setia
3. Tentunya ada Pertemuan Pasti ada Perpisahan
Advertisement
4. Terima Kasih Banyak Adam Lallana
5. Selamat Tinggal
Advertisement
6. Selamat Tinggal Legend
7. Doa yang Terbaik untuk Adam Lallana
Advertisement
8. Ungkapan Jordan Herderson kepada Adam Lallana
9. Terima Kasih atas Kenangan Selama ini
Advertisement